Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Menteri PPPA: Bantuan Modal 400 Pelaku UMKM Perempuan oleh PPLIPI, Dukung UMKM Lebih Maju

Menteri PPPA: Bantuan Modal 400 Pelaku UMKM Perempuan  oleh PPLIPI, Dukung UMKM Lebih Maju Kredit Foto: Istimewa
Warta Ekonomi, Jakarta -

Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA), Bintang Puspayoga mengapresiasi Pemberian Bantuan Permodalan kepada Pelaku Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) Perempuan yang diselenggarakan Perhimpunan Perempuan Lintas Profesi Indonesia (PPLIPI). Menteri PPPA berharap pemberian bantuan modal ini dapat mencetak lebih banyak perempuan – perempuan Indonesia yang maju, berdaya, dan memiliki ketahanan ekonomi.

“Perempuan memiliki begitu banyak potensi dan kontribusi, khususnya dalam menggerakkan roda perekonomian bangsa. Sebagaimana yang kita ketahui, dari total jumlah UMKM di Indonesia, lebih dari setengahnya dimiliki dan dikelola oleh perempuan. UMKM merupakan salah satu potensi terbesar, sekaligus pilar perekonomian Indonesia dalam meningkatkan laju perekonomian negara,” ujar Menteri PPPA dalam keterangannya, Kamis (1/6/2023).

Baca Juga: Bejat! Gadis 16 Tahun di Sulteng Diperkosa 11 Pria, KemenPPPA Dorong Usut Kasus Hingga Tuntas

Menteri PPPA menambahkan berdasarkan potensi perempuan yang begitu besar khususnya pada bidang UMKM tersebut, Presiden RI, Bapak Joko Widodo telah memberi amanat kepada KemenPPPA untuk menyelesaikan 5 (lima) isu prioritas, dimana salah satu arahan tersebut yaitu “Peningkatan pemberdayaan perempuan dalam kewirausahaan yang berperspektif gender” menjadi hulu bagi penyelesaian isu – isu prioritas lainnya. Hal ini juga sejalan dengan komitmen penuh negara Indonesia dalam mewujudkan Sustainable Development Goals (SDGs), khususnya tujuan ke–5, yaitu “Mencapai kesetaraan gender dan memberdayakan kaum perempuan dan anak perempuan”, sebagai arus utama pembangunan, baik di tingkat pusat hingga desa.

“KemenPPPA telah melakukan sejumlah upaya untuk bisa mendorong potensi para pelaku usaha, khususnya perempuan yang tergabung dalam kelompok rentan dan menyelesaikan berbagai tantangan yang masih menghambat mereka. Salah satunya, membangun sinergi untuk menyelesaikan berbagai tantangan wirausaha perempuan, termasuk masalah bantuan permodalan yang masih menjadi salah satu tantangan terbesar mereka,” ujar Menteri PPPA.

Menteri PPPA mengatakan hal ini juga dilakukan sebagai salah satu upaya untuk mengurangi kesenjangan perempuan dalam mengakses, berpartisipasi, ikut menentukan arah pembangunan, dan menikmati manfaat pembangunan. Selain itu, perempuan juga merupakan salah satu sendi kekuatan bangsa karena secara jumlah pun perempuan mengisi hampir setengah dari populasi bangsa. Perempuan juga memiliki begitu banyak potensi dan kontribusi, khususnya dalam menggerakkan roda perekonomian bangsa.

“Melalui kesempatan yang sangat baik ini, saya menyampaikan apresiasi yang setinggi - tingginya kepada PPLIPI atas dilaksanakannya kegiatan Pemberian Bantuan Permodalan kepada Pelaku UMKM Perempuan sebagai wujud komitmen kita bersama untuk terus mengembangkan potensi perempuan sehingga perempuan dapat berdaya saing, produktif, meningkatkan kesejahteraan, dan mendapatkan akses, serta kesempatan yang sama untuk memperoleh hasil pembangunan. Tentunya kita semua berharap agar bantuan modal ini dapat membawa manfaat yang besar bagi para perempuan pelaku usaha. Tidak hanya dalam mengakselerasi usahanya, namun juga bisa mencetak lebih banyak perempuan Indonesia yang berdaya dan memiliki ketahanan ekonomi,” tutur Menteri PPPA.

Menteri PPPA berharap agar KemenPPPA bersama berbagai lembaga masyarakat, seperti PPLIPI dapat terus bersinergi dan berkolaborasi untuk mendorong pemberdayaan perempuan, khususnya dalam sektor UMKM dan ekonomi kreatif untuk mencapai pembangunan yang setara, adil, dan sejahtera.

Ketua Umum Dewan Pengurus Pusat (DPP) PPLIPI, Indah Suryadharma Ali mengatakan kegiatan ini difokuskan pada pelaku UMKM yang masih kesulitan mendapatkan akses ke lembaga keuangan, namun ingin memperbesar usahanya. PPLIPI sangat yakin bila mereka diberikan bantuan permodalan seperti yang dilakukan dalam kegiatan ini, maka usaha mereka akan meningkat.

“PPLIPI sebagai organisasi kemasyarakatan yang memang mempunyai visi dan misi pemberdayaan kaum perempuan, maka kegiatan pemberian permodalan kepada para pelaku UMKM ini merupakan keberpihakan PPLIPI kepada kaum perempuan yang ingin memenuhi kebutuhan keluarganya. Ini merupakan kegiatan signature dari PPLIPI yang digagas semata – mata untuk bisa membantu para pelaku UMKM agar bisa meningkatkan usahanya. Kami yakin apabila para pelaku UMKM ini diberikan stimulan dan bantuan permodalan, maka mereka bisa memantapkan usahanya, bisa mendatangkan keuntungan yang lebih besar lagi, dan kesejahteraan mereka juga akan meningkat. Dengan demikian, mereka akan bisa memenuhi kebutuhan pokok di keluarganya, seperti kebutuhan akan makanan, pendidikan, maupun kesehatan bisa menjadi lebih baik lagi,” ujar Indah.

Sementara itu, Wakil Ketua Umum Bidang Sosial dan Kesehatan DPP PPLIPI, Julia Chairani menjelaskan Program Pemberian Bantuan Modal pada Perempuan Pelaku UMKM ini menjadi program prioritas PPLIPI dalam rangka melaksanakan visi dan misi organisasi, yaitu pemberdayaan perempuan, khususnya di bidang ekonomi. Kegiatan ini telah dilaksanakan setiap tahun sejak PPLIPI berdiri, yaitu sejak 2016.

“Tahun ini, terdapat 400 UMKM yang akan menerima bantuan modal. Mereka berasal dari wilayah Jakarta, yaitu Jakarta Timur, Jakarta Selatan, Jakarta Pusat, Jakarta Barat, dan beberapa dari Jakarta Utara. Beberapa juga berasal dari wilayah Bekasi, Tangerang, dan Tambun,” ujar Julia.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Ayu Rachmaningtyas Tuti Dewanto
Editor: Fajria Anindya Utami

Advertisement

Bagikan Artikel: