Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Sony Luncurkan Lini Home Entertainment, dari TV hingga Wireless Speaker

Sony Luncurkan Lini Home Entertainment, dari TV hingga Wireless Speaker Kredit Foto: Nadia Khadijah Putri
Warta Ekonomi, Jakarta -

Sony Indonesia menghadirkan lini hiburan di rumah (home entertainment) terbaru di tahun 2023, yakni TV Bravia XR: X95L Mini LED, X90L Full Array LED, dan A80L OLED, HT-S2000 Soundbar, dan SRS-XV800 Wireless Speaker di Jakarta, Jumat (16/6/2023).

Ketiga lini tersebut dapat menghadirkan pengalaman menonton, main game, mengadakan pesta di rumah, serta streaming menjadi semakin imersif dan menyenangkan.

President Director PT Sony Indonesia, Yoshiyuki Fujioka menyampaikan hadirnya ketiga lini ini merupakan tanggapan perusahaan terhadap ketertarikan konsumen akan pengalaman hiburan yang menyenangkan di rumah.

Baca Juga: Luncurkan TV Android T8, TCL Berkomitmen untuk Terus Menghadirkan Inovasi

“…Terutama dengan banyaknya layanan streaming dan masuik saat ini. Dengan adanya lini TV, soundbar, dan speaker terbaru dari Sony, pelanggan dapat merasakan sensasi home theatre ketika bersantai sambil nonton film, main game, streaming, atau mengadakan pesta di rumah,” ujar Fujioka.

Marketing Director PT Sony Indonesia, Satoshi Shimada menjelaskan soal kondisi pasar TV di Indonesia. Shimada mengatakan, saat ini merek lain mengeluarkan TV dengan fitur OLED, LED, dan Mini LED. Namun, Sony justru menghadirkan semuanya dengan meningkatkan kualitas gambar dan suara di semua perangkat.

“Ini adalah kondisi pasar TV, bagaimana kami tahu? Merek lain gencar mempromosikan OLED, Mini LED, dan LED. Tetapi Sony berbeda dengan yang lain. Sony mempromosikan prosesor yang bernama Sony Bravia XR yang menghasilkan kualitas gambar dan audio yang terbaik,” ujar Shimada. 

Hadirnya lini hiburan di rumah tersebut, khususnya pada prosesor di TV Bravia XRT, alasannya adalah prosesor tersebut dapat menghasilkan kualitas gambar tinggi dengan memaksimalkan potensi tiap perangkatnya, di samping menyesuaikan preferensi pelanggan.

Di samping TV, Sony Indonesia juga meluncurkan HT-S2000 Soundbar sebagai pengeras suara yang sinematik yang dilengkapi Dolby Atmos, serta Vertical Surround Engine dan S-Force PRO Front Surround.

Selain itu, ada SRS-XV800 Wireless Speaker yang dibuat untuk berpesta dengan suara keras dan jernih. Dengan fitur Omni-directional Party Sound, menghasilkan suara ke setiap sudut ruangan dan Dual X-Balanced Speaker Units yang menghasilkan suara bas yang dikeluarkan tweeter lebih menghentak kencang.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Nadia Khadijah Putri
Editor: Rosmayanti

Tag Terkait:

Advertisement

Bagikan Artikel: