Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Waskita Karya Terlibat Transaksi Afiliasi dengan Anak Perusahaan, Simak Rinciannya!

Waskita Karya Terlibat Transaksi Afiliasi dengan Anak Perusahaan, Simak Rinciannya! Ilustrasi: Wafiyyah Amalyris K
Warta Ekonomi, Jakarta -

PT Waskita Karya Tbk (WSKT) dikabarkan telah melakukan transaksi afiliasi dengan salah satu anak perusahaannya, yaitu PT Waskita Toll Road. Berdasarkan keterbukaan informasi yang dipublikasikan beberapa waktu lalu, dilaporkan bahwa perusahaan milik negara itu terlibat perjanjian pemberian pinjaman pemegang saham senilai Rp6,42 triliun. 

Direksi Perusahaan mengatakan, Waskita Karya dan Waskita Toll Road sepakat untuk melakukan penyesuaian terhadap suku bunga pinjaman. Awalnya, kedua belah pihak setuju dengan angka 8% namun dengan berbagai pertimbangan, suku bunga pinjaman akhirnya diturunkan menjadi Rp7,01%. 

Baca Juga: Midi Utama Dikabarkan Terlibat Transaksi Afiliasi, Kali Ini Berapa Nominalnya?

“Kami juga menyepakati adanya penambahan plafon sebesar Rp923.164 sehingga total nilai plafonnya bertambah menjadi Rp6.420.489.923.164,” jelas dewan direksi perusahaan dalam keterbukaan informasi, Jakarta, Selasa, 12 September 2023.

Merujuk dari sumber yang sama, diketahui bahwa penyesuaian suku bunga fasilitas pinjaman pemegang saham dilakukan sehubungan dengan tingkat suku bunga Bank Indonesia (BI) 7-day (Reserve) Repo Rate sebesar 5,75% per 19 Januari 2023 lalu dan tingkat suku bunga Master Restructuring Agreement Waskita Karya sebesar 5%. 

Tak hanya itu, kabarnya, Waskita Toll Road juga telah menerima dropping sisa dana Penambahan Modal Negara (PMN) secara sekaligus. Hal tersebut membuat pajak yang harus dibayarkan, baik bagi Waskita Karya maupun anak perusahaannya, berpotensi semakin membengkak.

Baca Juga: Saham Perusahaan Afiliasi MITI, Mutu International Siap Melantai di Bursa

“Pelaksanaan penyesuaian suku bunga diharapkan dapat meringankan beban keuangan pada periode selanjutnya. Terkait penambahan plafon, diharapkan Waskita Toll Road mampu melakukan penyerapan seluruh sisa dana PMN tahun 2021, memenuhi Indikator Kinerja Utama yang ditetapkan oleh pemerintah, dan dapat memberikan nilai tambah kepada Waskita Karya selaku pemegang saham,” pungkasnya. 

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Yohanna Valerie Immanuella
Editor: Yohanna Valerie Immanuella

Advertisement

Bagikan Artikel: