Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

DPR Curiga Game Online Jadi Pemicu Bullying di Indonesia

DPR Curiga Game Online Jadi Pemicu Bullying di Indonesia Kredit Foto: Istimewa
Warta Ekonomi, Jakarta -

Salah satu faktor yang menyebabkan anak melakukan perundungan adalah penggunaan gawai (smartphone).

Media sosial hingga game online dapat menjadi faktor pemicu bagi anak untuk melakukan perundungan dengan mencontoh apa yang ada di media sosial maupun game online.

Baca Juga: Artis Senior Abah Qomar Mencalonkan Diri Sebagai CALEG DPR-RI Dapil Jabar 8 bernomor urut 1

Hal itu disampaikan anggota Komisi X DPR RI dari Fraksi Partai NasDem, Lisda Hendrajoni, di sela Kunjungan Kerja Reses Komisi X ke Kota Malang, Jawa Timur, Rabu (4/10).

“Kita sekarang ini ada kesenjangan. Anak begitu lahir sudah kenal handphone, kenal internet dan lain-lain. Sedangkan orangtuanya masih banyak yang tidak paham atau gaptek menggunakan handphone,” kata Lisda.

Menurutnya, masih banyak orangtua yang belum melek teknologi sehingga tidak bisa mengontrol penggunaan teknologi oleh anak-anak.

Baca Juga: Pelaku Penganiayaan Andini hingga Tewas Ternyata Anak Anggota DPR PKB, Ketua Fraksi: Edward Tanur

Oleh sebab itu, Lisda mendorong perlunya edukasi dan sosialisasi yang masif kepada orangtua dan keluarga agar lebih bijak dalam menggunakan smartphone. Hal itu penting agar mereka dapat mengedukasi anak-anak dalam menggunakan teknologi secara baik dan bermanfaat.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Aldi Ginastiar

Advertisement

Bagikan Artikel: