Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Bank INA Digital Jalin Kerja Sama dengan MPStore, Perluas Jangkauan untuk Dukung Kemajuan UMKM

Bank INA Digital Jalin Kerja Sama dengan MPStore, Perluas Jangkauan untuk Dukung Kemajuan UMKM Kredit Foto: Bank Ina
Warta Ekonomi, Jakarta -

Layanan perbankan digital dari PT Bank INA Perdana Tbk (Bank INA), Bank INA Digital, meresmikan kerja sama dengan MPStore - perusahaan teknologi yang berfokus pada pemberdayaan UMKM. Kerja sama ini dilakukan sejalan dengan komitmen Bank INA Digital  dalam pemberdayaan dan akselerasi bisnis UMKM di Indonesia.

Kerja sama ini meliputi adanya implementasi layanan Bank INA Digital di lebih dari 650 ribu mitra MPStore di seluruh Indonesia. Adapun jenis mitra yang tergabung juga cukup beragam, mulai dari toko grosir, toko kelontong, biro pulsa, dan usaha UMKM lainnya.

“Menyusul peluncuran Bank INA Digital di bulan Agustus 2023 lalu maka kami terus memperbanyak jumlah nasabah melalui berbagai kerja sama, khususnya dengan ekosistem UMKM di Indonesia. Niat inilah yang mempertemukan kami dengan MPStore, yang telah banyak berkontribusi dalam pemberdayaan UMKM di daerah-daerah di Indonesia,” kata Wakil Direktur Utama Bank INA, Yulius Purnama Junaedi, dalam keterangan resmi di Jakarta, Selasa (6/2/2024).

Baca Juga: Bank INA Kolaborasi dengan Sinar Mas Land Menghadirkan Fasilitas KPR Kepada Konsumen BSD City

Adapun kerja sama ini memberikan keuntungan bagi para mitra maupun para pembelinya. Bagi mitra, mereka diberikan kesempatan untuk menambah akses keuangan dan potensi pendapatan melalui penyediaan layanan Laku Pandai. Selain itu, mitra juga akan dibekali kode referral yang dapat digunakan pelanggan untuk membuka rekening tabungan digital Bank INA. Ada juga layanan yang memungkinkan para mitra untuk menyediakan opsi transaksi dan pembayaran tagihan sehari-hari. Seluruh transaksi yang dilakukan secara langsung di mitra, turut menyumbangkan pendapatan bagi setiap mitra yang melakukannya.

Sementara bagi para pembeli, akan dimudahkan untuk mendapatkan akses membuka tabungan digital di Bank INA tanpa harus datang ke kantor cabang. Pembukaan tabungan  dapat dilakukan secara langsung di mitra MPStore, di mana tabungan digital ini menawarkan berbagai kemudahan, seperti bebas minimum setoran awal, bebas biaya admin, dan bebas minimum saldo. Tabungan digital ini juga dilengkapi dengan bunga simpanan hingga 4%, dan kemudahan untuk membayar tagihan dan transaksi belanja.

“Kami menyambut baik adanya inisiasi kerja sama dengan Bank INA Digital. Sebagai sebuah layanan perbankan digital dari Bank INA, kolaborasi ini menjadi sebuah lompatan besar untuk implementasi digitalisasi bagi merchant UMKM milik MPStore. Kami yakin kolaborasi ini mampu membawa dampak yang besar dalam percepatan bisnis sektor UMKM,” tutur Direktur Utama PT Mitra Pedagang Indonesia Tbk. (MPStore), Abdul Muidz.

Baca Juga: Pelaku UMKM Akui Fintech Memudahkan Akses Permodalan

Baik Bank INA dan MPStore adalah perusahaan yang sama-sama telah melantai di Bursa Efek Indonesia. Bank INA telah dikenal dengan kode saham BINA, sementara MPStore baru saja tercatat sejak awal Februari 2024 dengan kode saham MPIX. MPStore sendiri adalah sebuah perusahaan teknologi yang menyediakan berbagai layanan online bagi para pedagang grosir maupun ritel. Layanan yang disediakan MPStore mencakup solusi teknologi yang membantu pedagang grosir, riteldan pelaku usaha UMKM mulai dari pencarian produk, pengelolaan penjualan dan pembelian, serta layanan logistik hingga pembayaran. Sejak pertama kali didirikan pada tahun 2019 hingga kini, MPStore telah menghubungkan ratusan ribu pelaku bisnis UMKM di berbagai kota di Indonesia.

 Dalam tahap pertama, kerja sama akan difokuskan di daerah Jawa Timur dan Jawa Barat. Ke depan, kerja sama direncanakan untuk diperluas ke berbagai daerah lainnya di seluruh Indonesia.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Annisa Nurfitri
Editor: Annisa Nurfitri

Advertisement

Bagikan Artikel: