Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

MIND ID Divestasi 14% Saham VALE di Bawah Harga Pasar

MIND ID Divestasi 14% Saham VALE di Bawah Harga Pasar Ilustrasi: Wafiyyah Amalyris K
Warta Ekonomi, Jakarta -

Divestasi saham PT Vale Indonesia Tbk (VALE) sebesar 14% kepada Indonesia melalui holding BUMN pertambangan MIND ID sudah mencapai kesepakatan.

Hal tersebut disampaikan oleh Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Arifin Tasrif, di Jakarta, Jumat (16/2/2024).

Arifin mengungkapkan bahwa proses divestasi saham Vale dapat selesai dalam beberapa hari ini karena prosesnya tinggal administrasi saja.

"Sudah (disepakati), sesuai dengan proporsi saham yang dilepas. Kita tunggu kan beberapa hari ini, mudah-mudahan hari Senin bisa rampung, timnya lagi kerja semuanya," ujar Arifin.

Baca Juga: Menteri ESDM Buka-bukaan Soal Progres Divestasi Vale

Adapun, untuk kesepakatan harga divestasi, ia menyebut berada di kisaran Rp3.000 per saham. "Pokoknya di bawah harga pasar hari ini. Tunggu resminya, kira-kira Rp3.000," kata Arifin.

Asal tahu saja, kesepakatan awal (head of agreement/HoA) terkait dengan divestasi saham Vale Indonesia sebesar 14 persen telah ditandatangani di sela-sela Forum Kerja Sama Ekonomi Asia-Pasifik (APEC) 2023 di San Fransisco, Amerika Serikat (AS).

Nah, proses divestasi ini merupakan syarat untuk mendapatkan perpanjangan kontrak karya (KK) dalam bentuk izin usaha pertambangan khusus (IUPK). Adapun transaksi divestasi ditargetkan selesai pada 2024.

Nantinya, setelah penyelesaian transaksi, MIND ID akan menjadi pemegang saham terbesar INCO dengan kepemilikan 34% saham yang diterbitkan. Adapun, Vale Canada Limited dan Sumitomo Metal Mining masing-masing akan memegang sekitar 33,9% dan sekitar 11,5% saham.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Annisa Nurfitri
Editor: Annisa Nurfitri

Advertisement

Bagikan Artikel: