Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Jadi Generasi Digital Indonesia Pemersatu Bangsa

Jadi Generasi Digital Indonesia Pemersatu Bangsa Kredit Foto: Istimewa
Warta Ekonomi, Madiun -

Dalam rangka mewujudkan Indonesia Makin Cakap Digital, Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo RI) menyelenggarakan webinar #MakinCakapDigital2024 untuk segmen komunitas di wilayah Kabupaten Madiun, Jawa Timur bertemakan “Menghidupi Persatuan Indonesia: Jangan Mudah Terprovokasi di Era Luapan Informasi!” pada Selasa (4/6/2024).

Survei dari We Are Social dan Kepios 2022 menyebutkan, pengguna internet di Indonesia terus bertambah setiap tahunnya, kini bahkan mencapai 204 juta pengguna atau sudah digunakan oleh 73,7 persen penduduk Indonesia.

Sejumlah 80,1 persen penduduk Indonesia menggunakan internet untuk mencari informasi dan dapat menghabiskan waktu 8 jam 36 menit dalam satu hari menggunakan internet.

Indeks literasi digital Indonesia pada 2023 berada di angka 3,65 dari skala 1-5. Angka ini berada di tingkat sedang, sekaligus menunjukkan peningkatan dibandingkan tahun sebelumnya, yaitu 3,54.

Sosialisasi perihal literasi digital secara merata semakin urgen, sehingga generasi digital Indonesia mampu menjadi pemersatu bangsa di era luapan informasi. Brand & Communication Strategist, Litani B Wattimena mengatakan, karakteristik masyarakat sekarang ini lebih senang bicara, baik lewat mulut atau jari.

Banyak individu memiliki sumbu pendek. Belum membaca atau mendengar informasi secara lengkap, tetapi langsung bicara atau berkomentar. Hal tersebut disebabkan malas membaca dan mencari tahu lebih lanjut.

“Kita butuh atau tidak, informasi akan mendatangi kita. Jadi kita akhirnya malas membaca data. Seakan-akan dengan membaca sedikit, kita merasa sudah pintar,” kata Litani saat menjadi pembicara webinar Makin Cakap Digital 2024 untuk segmen komunitas di wilayah Kabupaten Madiun, Jawa Timur, Selasa (4/6/2024).

Situasi ini menyebabkan fenomena Fear of Missing Out (FOMO). Masyarakat tidak mau ketinggalan berita, dianggap kurang update, dan maunya tetap berada di tengah perputaran berita yang viral.

Owner LPK Mitra Ilmu, RTIK Tulungagung, Khotibul Umam menambahkan, masifnya kemajuan teknologi informasi mendorong masyarakat lebih produktif. Di era digital, media sosial tidak hanya menjadi medium bersosialisasi. Setiap individu sekarang ini bisa memanfaatkannya sebagai sumber penghasilan yang menjanjikan.

“Media sosial banyak digunakan untuk promosi, berjualan, branding, dan lain sebagainya. Kita juga harus ikut memaksimalkan media sosial agar bisa mendapat penghasilan,” ujar Khotibul.

Masyarakat dapat memanfaatkan media sosial untuk membagikan konten menarik dan bermanfaat bagi orang lain. Jangan menyebarkan informasi bohong (hoaks) atau bahkan konten yang hanya mengejar viral.

Dalam kesempatan sama, CEO Mavix Contractor, Miftakhul Firdaus Catur Putra mengatakan, pemahaman etika digital membantu masyarakat terhindar dari ujaran kebencian. Tindakan komunikasi ini dilakukan individu atau kelompok dalam bentuk provokasi, hasutan, atau hinaan kepada individu dan kelompok lain dalam beragam aspek, seperti ras, warna kulit, etnis, gender, kewarganegaraan, hingga agama.

“Ujaran kebencian itu memang tentang komunikasi yang merendahkan atau menghina,” kata Miftakhul.

Kegiatan Makin Cakap Digital 2024 merupakan rangkaian program Indonesia Makin Cakap Digital yang diinisiasi Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) RI. Program ini bertujuan meningkatkan literasi digital 50 juta masyarakat di Indonesia.

Kali ini hadir pembicara-pembicara yang ahli di bidangnya, yaitu Brand & Communication Strategist, Litani B Wattimena, Owner LPK Mitra Ilmu, RTIK Tulungagung, Khotibul Umam, dan CEO Mavix Contractor, Miftakhul Firdaus Catur Putra sebagai key opinion leader (KOL).

Adapun informasi lebih lanjut mengenai literasi digital dapat diakses melalui Website literasidigital.id atau akun Instagram @literasidigitalkominfo, Facebook Literasi Digital Kominfo dan YouTube Literasi Digital Kominfo.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Amry Nur Hidayat

Advertisement

Bagikan Artikel: