PT Tri Banyan Tirta Tbk (ALTO) mengumumkan rencana penjualan salah satu asetnya berupa pabrik sebagai langkah strategis untuk memperbaiki kondisi arus kas perusahaan. Hal ini dilakukan mengingat cashflow perusahaan yang belum memungkinkan untuk mendukung operasional secara optimal.
Huda Nardono, Corporate Secretary ALTO, menyatakan bahwa penjualan pabrik ini menjadi upaya perusahaan untuk mendapatkan tambahan dana. “Kami membuka kesempatan kepada publik dan beberapa calon pembeli untuk aset-aset Perseroan,” ujar Huda, Senin (9/12/2024).
Selain itu, ALTO juga sedang mencari investor baru untuk membantu kelangsungan operasional perusahaan. Langkah ini diperlukan untuk memastikan perusahaan tetap dapat menjalankan aktivitas bisnisnya di tengah tantangan yang ada.
Baca Juga: SAMF Rencanakan Stock Split untuk Perluas Akses Investor dan Tingkatkan Likuiditas Saham
Huda menjelaskan bahwa penghentian sementara produksi air minum dalam kemasan (AMDK) merek ALTO, TOTAL, dan TOTAL 8+ didasari oleh tingginya biaya distribusi dan pemasaran. Kondisi ini diperburuk oleh tekanan finansial selama pandemi COVID-19, yang memaksa perusahaan untuk menjaga cashflow dengan memotong berbagai pengeluaran.
“Perseroan memberikan kapasitas produksi yang dimiliki kepada konsumen makloon, baik yang memproduksi AMDK maupun PH8+. Penghentian sementara produksi merek sendiri ini menjadi langkah untuk mengelola cashflow yang saat ini masih terbatas,” tambah Huda.
Langkah penjualan aset ini mencerminkan upaya ALTO untuk mempertahankan keberlanjutan operasional sembari memitigasi tekanan finansial yang dihadapi.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Amry Nur Hidayat
Tag Terkait:
Advertisement