Bersiap Atasi Trump, Strategi Raksasa Alat Kesehatan Global Lawan Ancaman Tarif AS

Raksasa Alat Medis Global, Medtronic tengah mempertimbangkan langkah untuk mengubah jejak manufakturnya untuk mengantisipasi dampak dari rencana tarif impor yang akan diterapkan oleh Presiden Amerika Serikat (AS), Donald Trump.
Chief Technology Officer Medtronic, Ken Washington mengatakan bahwa pihaknya terus mengawasi perkembangan wacana kebijakan tersebut mengingat salah satu fasilitasnya berada di Meksiko. Diketahui, negara tersebut akan mendapatkan tarif 25% di Maret 2025.
Baca Juga: Trump Yakin Segera Kantongi Akses Mineral Penting dari Ukraina
"Kami terus mencari cara untuk mengoptimalkan jejak manufaktur kami," kata Ken Washington, dilansir dari Reuters, Rabu (26/2).
Washington juga menegaskan bahwa pihaknya akan tetap fokus untuk memperkuat inti bisnisnya, meskipun menghadapi ancaman tarif hingga 25%.
"Perusahaan seperti kami tidak bisa bertahan selama 75 tahun tanpa keterampilan dalam menghadapi dinamika politik yang selalu berubah," ujarnya.
Adapun Washington juga menyoroti pentingnya industri farmasi termasuk alat kesehatan untuk mulai melakukan adopsi terhadap Akal Imitas (AI). Ia mengungkapkan bahwa industri tersebut bisa mendorong hingga mengoptimalkan sektor farmasi dan alat kesehatan.
"Kami telah menetapkan ekspektasi bahwa setiap orang harus merangkul akal imitasi sebagai bagian dari cara berbisnis," jelasnya.
Baca Juga: Kementerian BUMN Dorong Optimalisasi AI dalam Komunikasi di Medsos
Sebelumnya, Trump telah mengumumkan penerapan tarif impor 25% untuk Meksiko dan Kanada. Implementasi kebijakan tersebut mendapatkan penangguhan selama satu bulan sebelum akhirnya akan kembali aktif di 4 Maret 2025.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Aldi Ginastiar
Tag Terkait:
Advertisement