- Home
- /
- Kabar Finansial
- /
- Bursa
Tripar Multivision Plus (RAAM) Kurangi Modal Disetor di Anak Usaha, Struktur Pemegang Saham Berubah

PT Tripar Multivision Plus Tbk (RAAM) mengumumkan pengurangan modal ditempatkan dan disetor pada entitas anaknya, PT MVP Bangun Sarana. Keputusan ini dilakukan sebagai bagian dari strategi perusahaan dalam mengoptimalkan struktur permodalan dan meningkatkan efisiensi keuangan.
Corporate Secretary RAAM, Sugiri, menyampaikan bahwa modal ditempatkan dan disetor yang sebelumnya sebesar Rp196,3 miliar dikurangi menjadi Rp161,3 miliar. Jumlah ini setara dengan 1.613.000 lembar saham yang telah ditempatkan dan disetor sebanyak 64,52% dari total modal dasar perusahaan.
Baca Juga: Gebrakan di Awal Tahun, RAAM Gaet Ario Bayu Masuk Manajemen hingga Buka Bioskop Baru
Dengan adanya pengurangan modal ini, struktur kepemilikan saham PT MVP Bangun Sarana mengalami perubahan. PT Tripar Multivision Plus Tbk kini menjadi pemegang saham mayoritas dengan kepemilikan 1.612.980 lembar saham, atau setara dengan nilai nominal Rp161,298 miliar. Sementara itu, Ram Jethmal Punjabi menguasai 20 lembar saham, dengan total nilai nominal Rp2 juta.
Pengurangan modal ini menjadi langkah strategis bagi RAAM dalam mengelola modal secara lebih efisien serta memastikan keberlanjutan operasional entitas anaknya. Selain itu, langkah ini diharapkan dapat memperkuat posisi keuangan perusahaan guna menghadapi tantangan industri hiburan dan produksi konten yang terus berkembang.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Annisa Nurfitri
Editor: Annisa Nurfitri
Tag Terkait:
Advertisement