Selamat ulang tahun, Steve Jobs! Mengenang pengusaha legendaris asal Amerika Serikat yang meninggal pada 5 Oktober 2011 silam ini memang enggak ada habisnya. Kawan Bill Gates memimpin Apple ini baru saja berulang tahun Minggu (24/2/2019).
Meskipun Jobs telah berpulang selama sewindu, peranan ia di bidang teknologi enggak akan terlupakan. Ketika membicarakan tentang pengusaha teknologi, pasti namanya dan Bill Gates yang otomatis terlintas dalam benak kalian. Betul enggak?
Baca Juga: 5 Pelajaran Bisnis dari Steve Jobs
Merayakan hari jadinya yang ke 64 tahun, yuk mengulas balik tentang Jobs secara singkat melalui para wirausahawan ini:
Pemikir
Steve Jobs adalah seorang pemikir. Dia berpikir, dia menciptakan dan menaklukkan.
Avneet Makkar, CEO CarveNiche Technologies Pvt Ltd, mengatakan "Steve Jobs menunjukkan kepada dunia bagaimana pemikiran desain dapat diintegrasikan ke dalam teknologi. Saya sangat percaya akan hal ini dan kami berusaha keras untuk membangun produk yang sederhana dan ramah pengguna.?
Baca Juga: Bos Bukalapak Jadikan Steve Jobs dan Jenderal Soedirman "Kiblat" Raih Kesuksesan
Berawal dari menjadi seorang wirausahawan, Jobs juga seorang penemu. Komputer menangkap keinginan anak yang cerdas ini dan setelah itu ia bukan hanya mengubah nasib dirinya sendiri, tetapi juga nasib seluruh umat manusia.
Ayo Bicara Bisnis
Jobs mampu membangun salah satu kerajaan teknologi terbesar di dunia yang terbaik bahkan hingga saat ini.?Janvion Rodrigues, CEO dan Pendiri Urban Shaman Magic, mengatakan bahwa ia tumbuh di era ketika Steve Jobs mengubah Apple dari perusahaan teknologi reguler menjadi merek terbesar di dunia.
Merangkum dari Entrepreneur.com (25/2/2019), Rodrigues berucap, "Steve Jobs adalah pelopor dan strategi bisnisnya telah memberikan pengaruh besar padanya dan telah menentukan bagaimana ia menjalankan bisnis."
Baca Juga: Steve Jobs Secara Sistematis Budayakan Kreativitasnya, Berarti Anda Juga Bisa
Fokus Membangun
Pemahaman Jobs tentang pasar dan kebutuhan pelanggan sangat sempurna. Banyak orang yang bekerja di bawah atau dengannya telah berbicara panjang lebar tentang betapa berdedikasi dan fokusnya dia saat mengembangkan suatu produk.
Snehashish Bhattacharjee, CEO Global Denave, berbagi bahwa sentrisitas pelanggan adalah andalan pendekatan Steve Jobs, ?Dia menekankan pentingnya pemahaman intuitif tentang kebutuhan pengguna dan memvisualisasikan kebutuhan itu bahkan sebelum pengguna dapat mendefinisikannya. Setelah itu menghubungkan titik-titik kebutuhan dan solusi, menyerap teknologi pintar, ia kemudian membangun produk-produk yang khas, minimalis, inovatif.?
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Clara Aprilia Sukandar
Editor: Clara Aprilia Sukandar
Tag Terkait: