Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Kok Sekelas Andi Arief Terjerat Narkoba

        Kok Sekelas Andi Arief Terjerat Narkoba Kredit Foto: Antara/Arif Firmansyah
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Calon wakil presiden nomor urut 01, Ma'ruf Amin menyatakan keprihatiannya terhadap kasus dugaan penyalahgunaan narkoba yang melibatkan Wasekjen Partai Demokrat Andi Arief.

        "Saya sangat prihatin dan menyesalkan orang sekelas Andi Arief itu yang sebenarnya sudah menjadi tokoh, kok masih terjerat oleh narkoba," kata Ma'ruf di Rumah Situbondo, Jakarta, Rabu (6/3/2019).

        Lanjutnya, ia mengatakan upaya pencegahan dan pemberantasan narkoba harus ditingkatkan lagi ke depan. Sebab, saat ini Indonesia sudah darurat narkoba.

        "Yang dicurigai (terjerat narkoba) bukan anak muda tetapi juga tokoh politik sudah mulai terkena. Memang sudah benar kalau kita menyatakan Indonesia darurat narkoba," ujarnya.

        Ia mengatakan Indonesia harus mengantisipasi apakah peredaran narkoba yang ada di Indonesia merupakan sebuah peristiwa yang kebetulan terjadi atau merupakan upaya menghancurkan generasi muda Indonesia.

        Baca Juga: Harusnya Gerindra Tak Salahkan Jokowi, Tapi Salahkan yang Tertangkap, Andi Arief?

        "Jadi apakah itu memang kebetulan atau juga 'by design', ini harus menjadi hal yang kita antisipasi lebih masif ke depan," ujar Ma'ruf.?

        Baca Juga: Andi Arief Korban Narkoba? Eks Deputi BNN: Istilah Korban Tepatnya Disematkan pada Anak

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Vicky Fadil

        Bagikan Artikel: