Ternyata Ini Yusaku Maezawa, Miliarder yang Bagi Uang Miliaran Sampai Cari Pacar Untuk ke Bulan
Yusaku Maezawa, pengusaha asal Jepang yang cukup sering membuat hal yang kontroversial hingga menjadi viral. Setelah sebelumnya miliarder asal Jepang ini melakukan sayembara dengan memberikan uang secara cuma-cuma dalam jumlah besar. Ia juga kedapatan memborong tiket ke Bulan serta mencari kekasih untuk ikut bersamanya.
Ia bahkan rela mengeluarkan uang sebesar 1 miliar yen (sekitar Rp 123 miliar) demi melakukan eksperimennya ini. Pada 31 Desember 2019 lalu, ia sempat membuat pengumuman yang membuat warga Twitter terheran-heran.
Pasalnya, pendiri situs web ritel terbesar di Jepang itu akan membagikan uang senilai 1 miliar yen (sekitar Rp 123 miliar) kepada 1.000 orang secara acak. Syarat yang diberikan Maezawa pun sangat mudah yakni hanya perlu mengikuti akun Twitter-nya dan me-retweet cuitannya. Hingga kini, cuitan give away-nya itu telah di-retweet sebanyak 4,1 juta kali.
Dilansir dari Bloomberg Billionaires Index, Maezawa diketahui memiliki kekayaan USD 3,6 miliar atau lebih dari Rp 49 triliun. Lalu dikutip dari New York Times, kekayaan Maezawa terbesar berasal dari Zozotown yakni marketplace fashion untuk merk ternama Jepang dan Barat yang ia rintis sejak tahun 2004.
Namun, pada September 2019, ia mengundurkan diri dari perusahaannya setelah menjual 30 persen sahamnya ke Yahoo Jepang senilai USD 2,3 miliar.
Masa muda Yusaku Maezawa memang sudah dipenuhi dengan berbisnis. Di tahun 1990-an ia keluar dari kampus untuk menjadi drummber debuah band hard-core punk rock. Di waktu yang sama, ia juga memulai bisnis dengan berjualan CD langka bernama Start Today.
Pada tahun 2000, bisnis itu merambah dunia internet. Dari sanalah ia juga mulai merintis Zozotown untuk mendukung penjualan CD-nya. Hingga pada pertengahan usia 30-an, ia pun sudah menjadi miliarder.
Tekun, pantang menyerah, selalu berusaha dan konsisten adalah hal yang bisa kita pelajari dari sosok Yusaku Maezawa ini. Untuk kamu yang baru mulai bisnis, terus kembangkan bisnismu ya!
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Fajria Anindya Utami
Editor: Fajria Anindya Utami
Tag Terkait: