Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Fakta-fakta di Balik Nasib Ibu Kota Baru, Jokowi Batalkan Proyek?

        Fakta-fakta di Balik Nasib Ibu Kota Baru, Jokowi Batalkan Proyek? Kredit Foto: Antara/Akbar Nugroho Gumay
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Kementerian Keuangan menyatakan bahwa tidak ada dana anggaran untuk proyek pembangunan Ibu Kota Baru Negara (IKN) hingga akhir tahun ini. Sebab pemerintah masih fokus untuk penanganan Pandemi Covid-19.

        Walau begitu, pemerintah tetap menaruh perhatian terhadap IKN di Kalimantan Timur. Menurut Suharso Monoarfa selaku Menteri PPN/ Kepala Bappenas, proyek IKN tersebut masih bersifat stand by.

        Berikut telah dirangkum beberapa fakta mengenai Kabar Pemindahan Ibu Kota, Jakarta, Minggu (23/8/2020).

        Baca Juga: Tak Disinggung Sedikit Pun oleh Jokowi, Ibu Kota Tak Jadi Pindah?

        1. Tidak ada anggaran IKN

        Kementerian Keuangan menyatakan tidak ada anggaran untuk proyek ibu kota baru negara (IKN) hingga akhir 2020 lantaran pemerintah yang masih fokus dengan Penanganan Covid-19.

        "Pemerintah saat ini fokus pada upaya-upaya penanggulangan pandem. Jadi setahu saya tidak muncul-muncul anggaran bagi IKN sampai saat ini," kata Direktur Pengelolaan Dukungan Pemerintah dan Pembiayaan Infrastruktur Ditjen Pengelolaan Pembiayaan dan Risiko Kemenkeu, Brahmantio Isdijoso.

        2. Jokowi, " tidak membebani APBN"

        Presiden Joko Widodo menyampaikan mengenai pembiayaan IKN tersebut untuk tidak membebani APBN. Hal tersebut sudah dibahas matang dari sebelum terjadinya Pandemi.

        3. Penyelesaian Master plan

        Walau ada pandemi saat ini, Menteri PPN/ Kepala Bappenas Suharso Monoarfa mengatakan bahwa pemerintah tetap menaruh perhatian terhadap proyek tersebut.

        Meski ada pandemi Covid-19 ini, pemerintah akan tetap menyelesaikan master plan serta detail rencana proyek IKN.

        4. Sifatnya, "Stand-by"

        Selain itu, Suharso mengatakan bahwa proyek Ibu Kota Negara tersebut masih berstatus stand-by.

        Kegiatan sifatnya infrastruktur dasar tetap disiapkan khususnya terkait Samarinda dan Balikpapan, kata dia.

        5. Tidak ada pembangunan selama Pandemi

        Suharso pun menyebutkan bahwa selama adanya Pandemi tidak ada pembangunan proyek Ibu Kota Negara (IKN). Dan hingga saat ini, progres IKN di Kalimantan Timur baru sebatas kajian.

        6. Jadi isu panas

        Suharso mengakui proyek IKN sempat menjadi isu panas di tengah pandemi. Hal yang paling banyak dibahas ialah terkait prospek kelanjutan proyek tersebut.

        "Saya tegaskan, terkait hal yang lagi hot issue, yaitu IKN dilanjut apa enggak, dalam kondisi ini kita tidak ada pemikiran untuk memulai pembangunan fisik," ujar Suharso.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Rosmayanti

        Bagikan Artikel: