Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Omongan Presiden Jokowi yang 'Nusuk' Banget ke Kepolisian Tidak Salah Jalur

        Omongan Presiden Jokowi yang 'Nusuk' Banget ke Kepolisian Tidak Salah Jalur Kredit Foto: Antara/Hafidz Mubarak A
        Warta Ekonomi -

        Plt Ketua Indonesia Police Watch (IPW) Sugeng Teguh Santoso turut buka suara terhadap kritikan Presiden Jokowi untuk Polri.

        Pasalnya, Jokowi geram dengan adanya sejumlah Kapolda ataupun Kapolres baru yang bertemu dengan pimpinan ormas sering membuat keributan untuk silaturahmi.

        Sugeng sangat setuju terhadap sikap Jokowi itu untuk Polri.

        Baca Juga: Langkah Presiden Jokowi dalam Penanganan Erupsi Semeru, Panglima TNI dan Kapolri Dilibatkan

        "Jokowi pastinya tahu dan mendapatkan laporan adanya Kapolres dan Kapolda yang datang ke ormas suka buat rusuh. Jokowi tidak suka itu," katanya kepada GenPI.co, Minggu (5/12).

        Dia mengatakan, kritikan Jokowi tidak salah jalur. 

        Sebab, persoalan itu sebagai peringatkan keras untuk Kapolri.

        "Itu sudah benar" ujarnya.

        Sugeng mengatakan, polisi tidak perlu berbaik hati dengan ormas yang buat ulah.

        Baca Juga: Omongan 'Tajam' Presiden Jokowi Langsung Mengarah ke Kapolda-Kapolres, Polri Bersuara: Intinya...

        Untuk itu, harus mengedepankan hubungan penegakan hukum dengan kejahatan agar adanya batasan.

        "Ormas bermasalah harus dilakukan penegakan hukum pelaku kejahatan," ujarnya.(*)

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Bayu Muhardianto

        Bagikan Artikel: