Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Rektor dan Wakil Rektor UI Jenguk Ade Armando di RS Siloam

        Rektor dan Wakil Rektor UI Jenguk Ade Armando di RS Siloam Kredit Foto: Viva
        Warta Ekonomi -

        Rektor juga beberapa Wakil Rektor Universitas Indonesia (UI) menjenguk pegiat media sosial Ade Armando yang dirawat di Rumah Sakit Siloam Jakarta. Mereka menjenguk Ade pada Selasa (12/4/2022) siang.

        Seperti yang diketahui, Ade juga merupakan dosen yang mengajar di universitas tersebut.

        "Itu siang ya, diterima istrinya," kata Sekretaris Jenderal Pergerakan Indonesia untuk Semua (PIS) Nong Darol Mahmada saat dikonfirmasi, Selasa (12/4/2022).

        Baca Juga: Pengeroyokan Ade Armando Cuma Pengalihan Isu Demo, Pengamat: Perubahan Framing Sangat Disesalkan

        Menurut dia, pasca mengalami pengeroyokan, Ade tidak mengalami kendala dalam berbicara dan responsnya bagus saat ditanya. Namun, menurut hasil CT scan, ada pendarahan di otak.

        Dengan demikian, karena ada luka serius itu tim dokter masih memantau. Untuk itu, Ade masih belum diizinkan keluar dari RS. Kata dia, keputusan itu bakal diungkap dokter besok. "Makanya masuk di HCU," ujarnya. 

        Sebelumnya, Ade Armando babak belur dikeroyok massa di depan gedung DPR, Senin, 11 April 2022. Ade dipukuli, ditendang, hingga nyaris ditelanjangi massa.

        Baca Juga: Polda Metro Jaya Pastikan Pelaku Pengeroyokan Ade Armando Bukan Mahasiswa, Ini Fakta-faktanya

        Ade saat itu berada di lokasi saat aksi unjuk rasa mahasiswa dan elemen masyarakat lainnya yang menyuarakan penolakan Jokowi 3 periode.

        Dalam video yang beredar, celana panjang yang dikenakan Ade dilucuti saat dipukuli. Sebelum dikeroyok, Ade juga sempat cekcok dengan peserta aksi demo dari kalangan perempuan.

        Polisi juga sudah menetapkan enam tersangka pengeroyokan Ade Armando. Dua tersangka di antaranya sudah ditangkap. Empat tersangka lain masih buron.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Ayu Almas

        Bagikan Artikel: