WE Online, Palembang - Wakil Gubernur Sumatera Selatan H Ishak Mekki mengharapkan agar hutan mampu meningkatkan perekonomian daerah sehingga kelestariannya harus selalu dijaga.
Selain itu hutan juga diharapkan mampu menyumbang perekonomian nasional, kata Wagub di Palembang, Senin (25/4/2016).
Namun, lanjut dia, yang lebih penting lagi hutan mampu mendukung kelestarian lingkungan dan pengurangi terjadinya bencana.
Bahkan, lanjut Wagub, dalam melestarikan hutan Pemerintah Provinsi Sumsel telah membuat raperda kebakaran hutan dan lahan.
Raperda itu sedang diproses di DPRD setempat untuk disahkan, ujar dia.
Selain itu pihaknya terus memantau daerah rawan kebakaran hutan untuk mengantisipasi kabut asap agar tidak terjadi lagi seperti tahun sebelumnya.
Menurut dia, daerah rawan kebakaran hutan diantaranya kabupaten Ogan Komering Ilir, Banyuasin dan Musi Banyuasin, Sumsel.
Daerah tersebut telah dibentuk desa peduli api untuk mengantisipasi agar tidak terjadi kebakaran seperti tahun sebelumnya.
Memang, menurut dia, kelestarian hutan harus selalu terjaga untuk dapat menambah nilai ekonomi bagi daerah dan nasional.
Hal ini karena kelestarian hutan akan dapat menjaga tanaman, tumbuh-tumbuhan di sekitar lahan tersebut, ujar dia.
Selain itu dengan hutan menjadi lestari maka tanaman akan menjadi subur sehingga itu antara lain dapat menambah perekonomian daerah, tambah dia. (Ant)
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Vicky Fadil
Tag Terkait: