Kehadiran Lexus di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2016 mendapat sambutan yang baik dari para pecinta otomotif.
General Manager Lexus Indonesia Adrian Tirtadjaja mengatakan bahwa selama GIIAS 2016 berlangsung terdapat 190 unit kendaraan yang terpesan. Ia merinci Lexus RX telah terpesan sebanyak 106 unit, Lexus NX terpesan sebanyak 42 unit, dan Lexus LX terpesan sebanyak 37 unit.
"Terima kasih kepada seluruh pihak atas kepercayaan dan dukungan kepada Lexus Indonesia. Respons yang sangat baik ini merupakan tantangan tersendiri bagi kami untuk memperbaiki diri sehingga dapat memberikan pelayanan yang lebih baik lagi," katanya dalam rilis pers yang diterima di Jakarta, Senin (22/8/2016).
Adrian Tirtadjaja menyampaikan Lexus memborong berbagai penghargaan di ajang GIIAS 2016. Ia menjelaskan penampilan booth, pelayanan, kehadiran dua kendaraan konsep, sampai pergelaran parade busana nasional yang dibawakan Puteri Indonesia 2016 menjadi kejutan dan nilai tambah pada acara GIIAS 2016.
"Kami bersyukur melihat antusiasme pengunjung yang menyempatkan datang dan melihat langsung partisipasi Lexus di GIIAS 2016. Dua mobil konsep Lexus yaitu Lexus LF-FC dan Lexus RC F GT3 seperti magnet bagi para pengunjung," ujarnya.
Ia mengatakan mobil konsep Lexus LF-FC dinobatkan sebagai Best Concept Car versi WOW Product Award dari MarkPlus Inc.
"Pengunjung booth Lexus juga dimanjakan oleh hospitality yang tinggi ala Lexus Indonesia di dalam lounge Lexus yang kental akan akulturasi budaya Indonesia-Jepang. Musik yang tenang, hamparan putting green golf, serta nuansa interior khas Indonesia seperti aksen batik Kawung menambah kecantikan lounge Lexus yang seperti oase di tengah hiruk-pikuk pameran otomotif," sebutnya.
Ditambah, parade kostum nasional The Chronicle of Borobudur yang dibawakan oleh Puteri Indonesia 2016 Kezia Roslin Cikita Warouw, The Tale of Siger Crown yang dikenakan Puteri Indonesia Lingkungan Hidup 2016 Felicia Hwang, dan The Mystical Toraja yang dikenakan oleh Puteri Pariwisata 2016 Intan Aletrino dalam memperingati Hari Kemerdekaan RI 17 Agustus lalu turut menambah nuansa semarak GIIAS 2016.
"Ketiga kostum tersebut telah mendapatkan penghargaan di kontes-kontes kecantikan tingkat internasional. Lexus Indonesia ingin menginspirasi para pelaku otomotif di Indonesia untuk turut serta melestarikan dan memperkenalkan budaya Indonesia di mata dunia," pungkasnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Cahyo Prayogo
Tag Terkait:
Advertisement