Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Realisasi Anggaran Rutin Pemkab Biak Capai 80 Persen

Realisasi Anggaran Rutin Pemkab Biak Capai 80 Persen Kredit Foto: Sufri Yuliardi
Warta Ekonomi, Biak -

Serapan realisasi anggaran rutin untuk membiayai belanja pegawai berupa gaji, tunjangan dan insentif serta pembiayaan kebutuhan prasarana ATK perkantoran di lingkup Pemkab Biak Numfor, Papua hingga triwulan III mencapai 80 persen.

Pelaksana tugas Sekretaris Daerah Biak, Enias Rumbewas di Biak, Senin menyatakan serapan anggaran rutin Pemkab Biak akan ditargetkan tuntas 100 persen hingga akhir tahun anggaran 2016 pertengahan Desember.

Plt Sekda Enias Rumbewas mengatakan "Serapan paling tinggi untuk belanja pegawai, ya ini sangat besar karena setiap bulan harus dibayarkan kepada sekitar 4.600 aparatur sipil negara dan ratusan tenaga CPNS pengangkatan honorer K1 dan K2," katanya di Biak.

Ia menuturkan, dibanding serapan anggaran sarana fisik berupa proyek pemerintah hingga triwulan III telah terealisasi berkisar 30 persen lebih. Plt Sekda Enias mengakui, kecilnya serapan anggaran fisik karena pemkab sangat berpegang dengan realisasi fisik peekrjaan proyek di lapangan.

Disinggung apakah target realisasi anggaran fisik akan tuntas 100 persen, kata Plt Sekda Enias, ia tetap optimistis kucuran dana fisik proyek dapat tuntas di atas 90 persen.

"Kami mendorong setiap SKPD yang mendapat pagu proyek dana fisik tahun anggaran 2016 dapat mendongrak realisasi keuangan proyek sarana prasana fisik di lapangan, " harap Plt Sekda Enias.

Dia mengatakan, tiga SKPD teknis yang terus didorong bisa meningkatkan serapan anggaran pemkab tahun 2016 yakni dinas pekerjaan umum, dinas kesehatan serta dinas pendidikan.

"Untuk dinas lain kami juga meminta kepala SKPD sebagai kuasa pengguna anggaran dan pejabat pembuat komitmen kegiatan dapat meningkatkan serapa anggaran supaya mendorong perekonomian daerag," demikian Plt Sekda Enias Rumbewas.

Hingga Senin, aktivitas pekerjaan fisik kegiatan sejumlah SKPD Biak diantaranya DPU tentang pembangunan rumah rakyat dan dinas pendidikan pembangunan ruang kelas dan sarana belajar serta dinas kesehatan berupa pembangunan fisik ruang rawap inap Puskesmas Biak Kota masih berjalan dengan normal. (Ant).

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Leli Nurhidayah

Advertisement

Bagikan Artikel: