Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

BI Siap Bantu Pengembangan Pariwisata di Pedesaan

BI Siap Bantu Pengembangan Pariwisata di Pedesaan Agus D.W. Martowardojo | Kredit Foto: Fajar Sulaiman
Warta Ekonomi, Magelang -

Bank Indonesia (BI) akan terus membantu pengembangan sektor usaha pedesaan mulai dari pangan hingga pariwisata.

"43 tahun lalu saya berkunjung ke Dieng dan kagum dengan keindahan tempat wisata tersebut, tetapi saya sedih melihat fasilitasnya yang kurang baik. Dan ternyata saya memperoleh informasi dari rekan-rekan bahwa hingga saat ini kondisinya tidak jauh berbeda dengan saat saya datang ke sana," kata Gubernur BI Agus Martowardojo saat Penyerahan Program Sosial Bank Indonesia dan Sosialisasi Uang Rupiah TE 2016 di Kecamatan Ngablak, Kabupaten Magelang, Sabtu (1/4/2017).

Dia mengatakan di tempat wisata unggulan Jawa Tengah tersebut masih terdapat banyak sampah yang dibuang sembarangan, selain itu masih terdapat banyak rumah liar yang dibangun.

"Selain itu juga penarikan pipa ke rumah tangga maupun ke lahan pertanian masih dilakukan sembarangan, kondisinya belum teratur," katanya.

Melihat kondisi tersebut, pihaknya mengajak Pemerintah Daerah baik Kabupaten Wonosobo maupun Pemerintah Provinsi Jawa Tengah untuk bersama-sama membenahi kondisi tersebut.

"Pada dasarnya kami merasa terpanggil untuk ikut membenahi kondisi tersebut karena Dieng memiliki potensi yang sangat besar untuk mendatangkan semakin banyak wisatawan baik dari dalam maupun luar negeri," katanya.

Dia mengatakan jika pemerintah daerah sudah membenahi kondisi di Dieng, pihaknya akan segera mengajak para investor yang terdiri dari pengusaha besar untuk berkunjung dan mendorong mereka untuk berinvestasi di tempat wisata tersebut.

"Nantinya kami juga akan membantu manajemen sampah sehingga sampah tidak dibuang sembarangan di sekitar kawasan wisata," katanya.

Sementara itu, terkait dengan pangan dalam hal ini sektor pertanian, pihaknya menegaskan bahwa pertanian merupakan masa depan Indonesia.

"Selama dua hari kemarin kami melakukan rapat koordinasi yang melibatkan kementerian terkait dan pemerintah daerah, pada dasarnya kami ingin memperbaiki sistem pertanian dan pangan di Indonesia salah satunya Jawa Tengah baik melalui bantuan maupun pendampingan," katanya. (Ant/CP)

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Cahyo Prayogo

Advertisement

Bagikan Artikel: