Warta Ekonomi, Jakarta -
Manajer Marcello Tahitoe, Petra, menyatakan dirinya belum mengetahui kebenaran kabar penangkapan sang musisi.
?Telepon Ello lagi tidak aktif,? kata Petra saat dihubungi di Jakarta, Kamis (10/8/2017).
Petra belum mendapat kabar langsung dari Ello, panggilan Marcello, maupun keluarganya.
Terakhir, ia bertemu musisi berambut gondrong itu akhir pekan lalu selepas acara manggung di daerah Bekasi.
Saat dihubungi, ia sedang bersiap ke rumah Ello karena sebelumnya memang sudah berencana mengambil alat musik di sana.
Sebelumnya, beredar pemberitaa di media bahwa musisi Marcello Tahitoe ditangkap kepolisian karena kasus narkotika dan obat-obatan terlarang.
Ello ditangkap polisi terkait?kepemilikan narkoba jenis ganja.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono membenarkan, penangkapan Ello terkait kepemilikan ganja. "Iya ditangkap terkait kepemilikan ganja," ujar Argo kepada wartawan di Jakarta, Kamis (10/8/2017). (VF/Ant)
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Vicky Fadil
Editor: Vicky Fadil
Tag Terkait:
Advertisement