Perundingan dagang yang diprediksi akan berakhir pada April 2019 mendatang nyatanya masih memberi keraguan Trump terhadap China. Alhasil, Trump enggan mencabut bea impor untuk setiap produk China yang masuk ke AS.
Trump mengatakan, pihaknya akan mempertahankan tarif pada China sampai ia yakin bahwa China akan mematuhi seluruh perjanjian dagang yang telah diupayakan selama masa gencatan perang dagang oleh dua negara raksasa ekonomi dunia itu.
Baca Juga: Perang Dagang Rugikan Ekonomi AS US$7,8 Miliar
“Kami tidak berbicara tentang menghapusnya. Kami berbicara tentang meninggalkan mereka untuk jangka waktu yang cukup lama karena kami harus memastikan bahwa jika kmai melakukan kesepakatan dengan China, China akan hidup dengan kesepakatan itu,” tegas Trump sebagaimana dikutip dari Bloomberg.
Pernyataan Trump itu tentu menjadi pukulan keras atas harapan global yang selama ini setia menanti tercapainya damai dagang antara AS dan China.
Baca Juga: Trump Minta China Hapus Tarif Produk-Produk Pertanian AS, Kalau...
Sementara itu, dari sisi China, dikatakan bahwa pejabat China telah menyetujui perubahan atas kebijakan kekayaan intelektual mereka. Hal itu dilakukan lantaran China belum menerima jaminan administratid bahwa tarif yang dikenakan pada produk China akan dihapus.
Meskipun dengan tegas mengatakan tak akan menghapus tarif China, Trump berdalih bahwa perundingan dagang masih berjalan dengan baik. Bahkan, Trump berkata, negosiator AS akan kembali bertandang ke China pekan ini untuk melanjutkan perundingan dagang.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Lestari Ningsih
Editor: Lestari Ningsih
Tag Terkait: