Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Armada Listrik Blue Bird Siap Beroperasi Bulan Depan

Armada Listrik Blue Bird Siap Beroperasi Bulan Depan Kredit Foto: Fajar Sulaiman
Warta Ekonomi, Jakarta -

Blue Bird meluncurkan mobil dengan tenaga listrik sebagai armada terbarunya untuk layanan Blue Bird dan Silver Bird, yaitu BYD e6 A/T dan Tesla Model X 75D A/T yang akan melayani masyarakat Indonesia mulai Mei 2019.

Presiden Direktur Blue Bird Group Holding, Noni Purnomo mengatakan, pihaknya sangat senang dengan kehadiran mobil listrik yang membantu transportasi di Indonesia yang ramah lingkungan.

"Kami sangat bangga menjadi pionir dalam menghadirkan kendaraan listrik di industri transportasi Indonesia. Sebagai salah satu perusahaan transportasi yang telah melayani masyarakat lebih dari 46 tahun, Blue Bird terus melakukan inovasi dan terobosan baru sehingga Blue Bird menjadi penyelenggara angkutan taksi terdepan di Indonesia," jelas Noni dalam keterangannya di Jakarta, Senin (22/4/2019).

Dirinya kembali melanjutkan, melalui terobosan inovasi dari kendaraan listrik ini, Blue Bird tidak hanya bertujuan meningkatkan kualitas layanan dan kenyamanan bagi pelanggan, namun juga menjadi bagian dari komitmen perusahaan mendukung pelestarian lingkungan, khususnya peningkatan kualitas udara di Jakarta.

Baca Juga: Blue Bird Resmi Luncurkan Taksi Listrik Pertama di Indonesia

"Hal ini kami yakin akan terwujud dimulai dengan langkah awal, yaitu kehadiran 25 unit BYD dan empat unit Tesla di jajaran produk Blue Bird dan Silve Bird," tambahnya.

Selain itu, Blue Bird juga menggandeng World Wide Fund for Nature (WWF) dan Jagha Bumi dalam mengadakan program One Ride One Seed, di mana setiap satu penumpang dari taksi listrik Blue Bird dan Silver Bird akan turut berkontribusi pada penanaman satu pohon di area aliran Sungai Cilliwung dan di area tengah Jakarta.

Program One Ride One Seed ini akan diselenggarakan mulai Juni 2019 dengan target lebih dari 2.000 pohon tertanam.

Direktur PT Blue Bird Tbk, Adrianto Djokosoetono menambahkan, selain dukungan dalam bidang pelestarian lingkungan, pengoperasian mobil bertenaga listrik ini memberikan nilai tambah dalam kaitan dengan program ketahanan dan bauran energi nasional, pengurangan penggunaan dan subsidi BBM, serta pengurangan emisi gas buang yang dilaksanakan pemerintah.

Baca Juga: Rp400 Miliar, Blue Bird Kucurkan Rp400 Miliar untuk Bangun Trans Antar Nusabird

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Bambang Ismoyo
Editor: Rosmayanti

Bagikan Artikel: