Menteri Pertahanan RI Ryamizard Ryacudu mengaku telah menjalin komunikasi dengan Polri terkait penanganan dua purnawirawan purnawirawan TNI terkait kasus dugaan makar.
Kedua purnawirawan itu adalah mantan Kepala Staf Komando Cadangan Strategis Angkatan Darat Mayjen TNI (Purn) Kivlan Zen, dan mantan Komandan Jenderal Komando Pasukan Khusus (Kopassus) Mayjen TNI (Purn) Soenarko.
"Saya sudah bisik-bisik lah dengan temen-temen polisi, coba dipertimbangkan lagi lah," ucapnya di Komplek Parlemen, Jakarta, Rabu (19/6/2019).
Baca Juga: Menteri Pertahanan Sudah Terima Surat Kivlan: Saya Sudah Bisik Polisi
Lanjutnya, ia pun menekankan hukum harus ditegakkan dengan adil dan benar. Namun, ia menjelakan untuk purnawirawan tentu harus ada pertimbangan lain.
"Pertimbangan banyak lah, ada jasanya, segala macam, begitu ya," tukasnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Vicky Fadil