Banyak para kepala keluarga yang harus tinggal jauh dengan keluarganya karena bekerja dan mencari nafkah. Tak jarang hal ini terpaksa dilakukan demi menunjang perekonomian keluarga. Hal itu pun turut dirasakan oleh Michael Quan, seorang pria yang tinggal di San Diego, California.
Melansir Business Insider, Jakarta, Jumat (27/9/2019), Quan pensiun pada usia 36 tahun dari perusahaan konsultan TI yang ia dirikan sendiri dan kemudian menjualnya.
Di awal kariernya, dia memulai dan mengoperasikan perusahaan konsultan IT di San Diego, California. Setelah 10 tahun mengembangkan bisnis, ia bersama mitranya menjual perusahaan tersebut ke perusahaan yang lebih besar dengan jangkauan nasional.
Baca Juga: Terkuak! Ini Alasan Bill Gates Pensiun Dini dari Microsoft
Quan kemudian memutuskan untuk keluar dari perusahaan hasil merger satu setengah tahun kemudian. Kekayaan bersih mereka saat ini sekitar lebih dari US$2 juta.
Quan mengaku pensiun sebagai jutawan di usia 36 tahun untuk tinggal di rumah bersama anak-anaknya. Dia tinggal bersama istri dan dua anaknya.
Dalam mengisi waktu luangnya, Quan mengelola blog keuangan pribadi, bisnis peringatan finansial, serta bisnis fulfillment oleh Amazon. Ia juga mendapatkan penghasilan pasif dari menjadi pelatih keuangan serta berinvestasi real estate.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Clara Aprilia Sukandar
Editor: Clara Aprilia Sukandar
Tag Terkait: