Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Dicky Firmansyah, Digital Entrepreneur Muda Beromzet Miliaran

Dicky Firmansyah, Digital Entrepreneur Muda Beromzet Miliaran Kredit Foto: PT DFN Digital Indonesia

DFN-eSports yang dibangun Dicky, meski terbilang tim baru namun sudah menorehkan berbagai prestasi yang membanggakan. Salah satu prestasinya adalah Juara 1 MNCFEST 2019, Juara 3 Piala Presiden Jabodetabek 2018, Juara 3 Ultimo Hombre Surabaya 2018, Juara 1 Alteration at Campus UNTAR Jakarta 2018, dan masih banyak lainnya. 

"Kini DFN-eSports terus berkembang dan akan menorehkan prestasi lainnya di berbagai event," ujarnya. 

Dicky menargetkan di 2020 ini, DFN-eSports akan ikut berbagai kejuaraan e-sports, baik tingkat nasional, Asia, bahkan dunia. Berbagai persiapan sudah dilakukan, terutama mengasah kemampuan para anggota tim.

"Kita juga telah beberapa kali latih tanding dengan tim-tim kelas dunia. Semua ini untuk mencapai target tersebut," imbuh Dicky. 

Sedangkan untuk bidang entertainment, anak muda lulusan LP3I Bandung ini telah mendirikan Benefine Management, sebuah perusahaan yang fokus untuk manajemen artis dan endorsement. Dicky mengakui bahwa Benefine Management ini akan menghadirkan perusahaan yang menggarap para talenta dengan konsep berbeda dibandingkan perusahaan sejenis.

"Kita sudah mulai banyak dikenal dengan kalangan artis dan talenta-talenta berbakat Tanah Air. Hal ini tak lepas dari konsep yang kami hadirkan berbeda dengan perusahaan sejenis lainnya," ujar Dicky. 

Dicky menyebutkan sejumlah artis dan youtubers yang kini berada di naungan Benefine Management, di antaranya Efkahfajar, Yudi Syahputra, Ewok, dan masih banyak lagi. Totalnya sudah mencapai 50 orang artis dan 120 orang youtubers bertalenta.

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Agus Aryanto
Editor: Rosmayanti

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: