Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

IDI Sarankan Para Pekerja Lapangan Harus Mandi Sesampai di Rumah

IDI Sarankan Para Pekerja Lapangan Harus Mandi Sesampai di Rumah Kredit Foto: Reuters/Lucas Jackson
Warta Ekonomi, Jakarta -

Pengurus Besar Ikatan Dokter Indonesia (PB IDI) menyarankan masyarakat yang saat ini masih bekerja di lapangan agar langsung mandi saat sampai di rumah untuk mencegah penularan virus corona jenis baru atau COVID-19.

"Ini perlu terus diingatkan pada masyarakat, terutama bagi yang masih bekerja di lapangan saat pandemi COVID-19 ataupun penerapan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB)," kata Ketua Umum PB IDI dr Daeng M Faqih di Jakarta, Selasa.

Baca Juga: Wali Kota Tanjungpinang Positif Corona, 2 Wartawan Diduga Ikut Tertular

Bahkan, jika memungkinkan, hendaknya sebelum masuk ke dalam rumah sudah disediakan alat cuci serta sabun di halaman. Selain itu, masyarakat dianjurkan untuk tidak menyentuh apapun serta langsung menuju kamar mandi sesampainya di dalam rumah.

"Di kamar mandi itulah masker dibuka dan ditaruh di ember yang sudah berisi detergen. Lalu mandi dengan menggunakan sabun," ujar dia.

Tidak hanya masker, namun juga seluruh pakaian yang digunakan saat bekerja di lapangan harus langsung direndam di ember berisi detergen tersebut.

"Ini penting karena virus mati di detergen," katanya.

Ia mengatakan langkah tersebut disarankan untuk dilakukan masyarakat dengan harapan tidak menularkan virus kepada anggota keluarga lainnya setelah seharian bekerja di luar rumah.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Ferry Hidayat

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: