Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Ini Isi Bansos dari Anies, Beras 5 kg, 2 Kaleng Sarden Kecil dan...

Ini Isi Bansos dari Anies, Beras 5 kg, 2 Kaleng Sarden Kecil dan... Kredit Foto: Antara/Reno Esnir
Warta Ekonomi, Jakarta -

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta terus menyalurkan Bantuan Sosial (Bansos) selama Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB). Penerimanya merupakan kalangan miskin dan rentan miskin.

Untuk hari ini, Rabu (15/4), terdapat 10 kelurahan yang akan menerima bantuan untuk membantu warga selama PSBB ini diantarakan langsung ke rumah warga melalui perangkat daerah setempat dan dibantu aparat keamanan.

Yakni, Kelurahan Kapuk, Kelurahan Tegal Alur, Kelurahan Cengkareng Timur, Kelurahan Semanan, Kelurahan Kalideres, Kelurahan Duri Kosambi, Kelurahan Kamal, Kelurahan Pegadungan, Kelurahan Rawa Buaya, Kelurahan Cengkareng Barat.

Baca Juga: Colong-Colongan PSBB, Pabrik di Jakarta Tetap Beroperasi. Anies Diminta...

Baca Juga: Puji Jokowi Bagi-Bagi Sembako, Lah Anak Buah Prabowo Malah Sindir Menteri...

Kepala Dinas Sosial Irmansyah mengatakan bantuan tersebut berupa paket bahan pangan pokok, yang terdiri dari beras 5 kg 1 karung, sarden 2 kaleng kecil, minyak goreng 0,9 lt 1 pouch, dan biskuit 2 bungkus.

"Serta masker kain 2 pcs, sabun mandi 2 batang, dan tidak ada pemberian berupa uang tunai," katanya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Vicky Fadil

Bagikan Artikel: