Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

6 Perusahaan Penting Ini Ternyata Milik Sandiaga Uno, Lho! Gak Main-main Keuntungannya!

6 Perusahaan Penting Ini Ternyata Milik Sandiaga Uno, Lho! Gak Main-main Keuntungannya! Kredit Foto: Sufri Yuliardi

2. PT Mitra Pinasthika Mustika Tbk

Mitra Pinasthika Mustika (MPM) juga merupakan perusahaan milik Sandiaga Uno. Perusahaan ini didirikan oleh William Soeryadjaya di tahun 1987 yang memfokuskan sektor otomotif. Perusahaan ini memiliki beberapa anak perusahaan seperti Federal Karya Utama perusahaan oli Federal, MPM Motor, Artha Finance, MPM Rent, MPM distributor, sampai dengan MPM Insurance.

3. PT Provident Agro Tbk

Bisnis kelapa sawit juga tak mau ketinggalan digarap oleh Sandiaga Uno. Provident Argo berdiri di tahun 2006 melalui investasi di Saratoga. Pada saat itu kepemilikan Saratoga pada perusahaan ini mencapai 50%, namun akhir-akhir ini berkurang menjadi 44,8%.

Di tahun 2014, keuntungan bersih mereka mencapai Rp168 milliar hanya dalam 4 bulan. Selain itu perusahaan ini di tahun 2017 mendapatkan keuntungan yang sangat besar, sehingga hanya untuk dividen pemegang saham saja mencapai Rp177,99 miliar. 

4. PT Adaro Energy Tbk

Melalui Saratoga Investama, Sandiaga Uno juga mempunyai hak milik atas Adaro Energy di tahun 2001. Bisnis ini merupakan perusahaan tambang batu bara paling besar di Indonesia. Perusahaan ini didirikan oleh sebuah perusahaan yang berasal dari Spanyol di tahun 1982. Namun atas dasar konsorsium perusahaan Australia serta Indonesia perusahaan ini pun dapat dibeli sahamnya sebesar 80%.

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Fajria Anindya Utami
Editor: Fajria Anindya Utami

Bagikan Artikel: