Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Maksimalkan Kinerja BPPSDMP, 45 Petani Milenial Siap Dukung Food Estate Humbahas

Maksimalkan Kinerja BPPSDMP, 45 Petani Milenial Siap Dukung Food Estate Humbahas Kredit Foto: BPPSDMP

Sehari sebelum kunjungan Presiden, Kepala BPPSDMP Dedi Nursyamsi melakukan pertemuan di BPP Pollung.

"Kita akan memastikan pendampingan terhadap petani di lokasi food estate berjalan maksimal. Memaksimalkan kinerja BPPSDMP, untuk memastikan petani food estate mendapatkan pendampingan, khususnya dalam hal korporasi petani. Para mahasiswa yang mendampingi dapat melakukan praktik langsung serta menerapkan ilmu dan pengetahuan yang mereka dapatkan di bangku kuliah," tegas Dedi.

Ia pun mengingatkan mahasiswa dan penyuluh yang ada di BPP Pollungm bahwa saat ini, sudah tidak zaman lagi petani hanya fokus di on-farm. Petani harus berjiwa usaha, produk pertanian harus diolah sehingga memiliki nilai tambah, dan pada akhirnya kesejahteraan petani dapat meningkat.

Baca Juga: Kementan: Ada Aspek Kemitraan dalam Permentan TBS Sawit

Korporasi menjadi solusinya, korporasi petani yang akan dibentuk berorientasi bisnis sehingga petani dan pengurus korporasi mendapatkan keuntungan.

Selain menumbuhkan korporasi, BPPSDMP juga mengadakan pelatihan tematik teknologi terapan hortikultura. Pelatihan tersebut telah dilaksanakan dari September 2020 dengan peserta petani dan penyuluh. Saat ini BPP Pollung telah memasuki angkatan ke-12. 

Melihat antusiasme 35 mahasiswa dan alumni peserta pelatiha, Kepala Pusat Pendidikan Idha Widi Arsanti yakin tak hanya kapasitas petani yang meningkat, tetapi kapasitas mahasiswa dan alumni pun turut meningkat.

"Kami yakin dengan adanya sinergi dari penyuluh, petani, mahasiswa/alumni program food estate akan berhasil. Mahasiswa/alumni sebagai petani muda harus menjadi pelopor pembangunan pertanian. Oleh, karena itu, setiap insan pertanian harus bekerja keras demi ketersediaan pangan bagi seluruh masyarakat," tegas Santi.

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Rosmayanti

Bagikan Artikel: