2. Perjalanan Bisnis Berkurang 50%
Menurut Bill Gates, pandemi bakal mengubah cara orang bepergian dan melakukan bisnis. Bahkan meski setelah pandemi berakhir.
"Prediksi saya 50% perjalanan bisnis dan lebih dari 30% jam kerja di kantor akan berkurang (pasca COVID-19)," ujar Gates dalam acara The New York Times Dealbook Conference baru-baru ini.
3. Kehidupan Normal Terjadi di 2022
Terakhir, Gates memprediksikan bahwa kehidupan normal baru akan terjadi pada tahun 2022. Pada tahun 2021, kehidupan baru akan mendekati normal terutama di negara-negara kaya. Hal ini juga berdasarkan ketersediaan vaksin.
"Eliminasi (virus Corona) di mana tidak ada lagi penularan, akan membutuhkan dua atau tiga tahun. Tapi di negara-negara kaya, jika pada bulan pertama tahun depan sudah ada vaksin dan cukup efektif dalam menghentikan penularan, maka pada akhir tahun (2021), kehidupan akan menjadi cukup dekat ke normal, itu adalah skenario terbaik," ujarnya.
Hingga kini, meski vaksin sudah ada yang berhasil, tetapi masih harus dipikirkan koordinasi distribusinya. Termasuk dengan kapasitas produksi yang harus menghasilkan kuantitas sangat besar untuk seluruh umat manusia di dunia.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Fajria Anindya Utami
Editor: Fajria Anindya Utami
Tag Terkait: