Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Akhirnya, Cryptocurrency Punya Facebook Akan Rilis pada Bulan ....

Akhirnya, Cryptocurrency Punya Facebook Akan Rilis pada Bulan .... Kredit Foto: Reuters/Dado Ruvic
Warta Ekonomi, Jakarta -

Mata uang kripto Facebook, Libra, siap mengudara pada awal Januari--begitu menurut narasumber yang terlibat dalam proyek tersebut.

Melansir Financial Times dari Reuters, Senin (30/11/2020), ada tiga orang narasumber anonim yang memberi kesaksian perihal waktu rilis Libra.

"Asosiasi Libra akan menerbitkan dan mengelola Libra berniat meluncurkan satu koin digital yang mendapat dukungan dolar," kata salah satu narasumber.

Baca Juga: Inovasi Baru Facebook: Pengguna IG dan Facebook Bisa Saling Tukar Pesan!

Baca Juga: Ketua DPRD Sesalkan Bima Arya Bikin Gaduh soal Penanganan Habib Rizieq

Langkah itu menandai ambisi proyek yang lebih besar dari rencana awal Facebook pada April 2019; menanggapi reaksi para politisi dan regulator global terhadap wacana itu.

Sekadar informasi, Libra sudah meluncur tahun lalu di bawah kendali Facebook, tetapi kini mengalami perubahan. Mata uang digital itu kabarnya hadir dalam bentuk yang lebih ramping, "setelah regulator dan bank sentral global mengungkapkan kecemasan kalau Libra berisiko mengganggu stabilitas keuangan dan mengikis dominasi uang tunai sebagai arus utama."

Sebelumnya, Asosiasi Libra meminta izin dari pengawas di Swiss untuk meluncurkan serangkaian stablecoin dengan dukungan mata uang tradisional individu, serta token berdasarkan stablecoin tersebut.

Akan tetapi, rencana yang baru tampaknya menghambat kelahiran mata uang koin stabil dengan dukungan dolar AS. "Itu akan diperkenalkan di kemudian hari," lapor FT.

Asal tahu saja, stablecoin bertujuan menghindari volatilitas yang jadi ciri khas mata uang kripto seperti Bitcoin; sehingga akan lebih cocok dalam sistem pembayaran dan transfer uang.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Tanayastri Dini Isna
Editor: Tanayastri Dini Isna

Bagikan Artikel: