Pelajar dan Dokter Janjikan Unjuk Rasa Lebih Besar sebagai Sikap Anti-kudeta
Juru bicara dewan militer yang berkuasa tidak menanggapi panggilan telepon Reuters yang meminta komentar.
Kelompok HAM Asosiasi Bantuan Tahanan Politik (AAPP) mengatakan hingga Rabu (24/2/2021), sebanyak 728 orang telah ditangkap, didakwa, atau dijatuhi hukuman sehubungan dengan protes pro demokrasi.
Pasukan keamanan telah menunjukkan lebih banyak upaya menahan diri dibandingkan dengan tindakan keras sebelumnya terhadap orang-orang yang memajukan demokrasi selama hampir setengah abad pemerintahan militer.
Panglima militer Jenderal Min Aung Hlaing mengatakan pihak berwenang mengikuti jalur demokrasi dalam menangani protes, dan polisi menggunakan kekuatan minimal, seperti peluru karet, berdasarkan laporan media pemerintah.
Meskipun demikian, tiga pengunjuk rasa dan satu polisi tewas dalam kekerasan selama demonstrasi.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Muhammad Syahrianto
Tag Terkait: