Sejak 5 April–3 Mei 2021, TokoTalk juga menyelenggarakan program TokoTalk Hadirkan Rezeki (THR) untuk modal bisnis. Program ini mendukung UMKM/ pengusaha pemula dengan cara memberikan modal bisnis berupa uang tunai senilai total Rp20 juta untuk 3 Orang pebisnis lokal/ pelaku UMKM yang beruntung. Untuk mengikuti program THR ini, para pelaku bisnis lokal/UMKM wajib melakukan pendaftaran dan membuat website toko online di TokoTalk.
"Ramadhan tahun ini terasa berbeda karena kita masih dilanda pandemi tetapi semakin banyak pelaku bisnis online yang bermunculan. TokoTalk pun ingin mendukung pebisnis lokal / UMKM untuk bisa mengembangkan usaha mereka dengan mengoptimalkan teknologi digital, dimulai dari memiliki website sendiri sehingga mereka bisa menjangkau konsumen secara lebih luas dengan fitur-fitur yang ada di TokoTalk sehingga TokoTalk mengadakan program THR,” jelas Evan melalui keterangan tertulis, Selasa, (20/4/2021).
Lebih jauh, Evan menjelaskan bahwa saat ini TokoTalk telah memiliki lebih dari 530.000 pelaku usaha yang berjualan menggunakan TokoTalk. Evan optimistis jumlah ini akan terus bertambah seiring minat pelaku usaha yang berbondong-bondong beralih ke digital platform.
“Saat ini TokoTalk sudah memiliki lebih dari 530.000 pelaku usaha yang berjualan dengan TokoTalk dan kami yakin bahwa jumlah tersebut akan terus bertambah. Tak dapat dipungkiri bahwa dengan adanya teknologi digital saat ini, pelaku usaha bisa lebih leluasa mempromosikan produknya, dan TokoTalk hadir untuk membantu mereka menjangkau lebih banyak konsumen dengan fitur-fitur lengkap yang tersedia dalam dasbor kami,” pungkas Evan.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Ferry Hidayat
Tag Terkait: