Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Cerita Hermanto Tanoko Berdarah-darah Sukseskan Air Minum Cleo: Saingannya Berat, Bos!

Cerita Hermanto Tanoko Berdarah-darah Sukseskan Air Minum Cleo: Saingannya Berat, Bos! Kredit Foto: Instagram

Pesannya, jika ingin memasuki bisnis yang dikuasai market leader yang kuat, maka akan sangat berat. Bahkan, ketika Hermanto mengatakan ingin mengalahkan market leader, banyak orang mengatakan tidak mungkin.

Akhirnya Hermanto meminta dibuatkan brand yang kuat, tidak berwarna biru dan kemasan yang unik. Mesinnya pun didatangkan langsung dari Jepang. Diferensiasi juga dilakukan oleh Hermanto untuk memperkuat branding. Namun, ternyata tidak cukup. Meski ia terus berekspansi dengan membuat pabrik di banyak tempat, ia tetap merugi.

Namun, karena visi misi yang jelas dan Hermanto sangat yakin akan bisnisnya, ia terus optimis berjalan meski kantongnya terus dikuras.

"Pada suatu titik saya yakin akan sehat," ujar Hermanto.

Dari banyaknya bisnis unit, Hermanto mengakui bisnis Cleo adalah 'sekolah' paling mahal. Di titik banyaknya kerugian, Hermanto mengaku tak ada niat untuk mundur.

"Intinya keyakinan lah, kerja keras dan kerja cerdas," ujar Hermanto.

Saat itu, target market Cleo adalah menengah ke atas yang peduli pada kesehatan. Cleo memiliki oksigen tinggi sehingga lebih ringan ketika diminum. Bahkan, Hermanto mengatakan jika minum air Cleo, akan lebih jarang sariawan. Lalu, jika ditaruh di dashboard mobil dan terkena sinar matahari, air minum Cleo akan tetap dingin.

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Fajria Anindya Utami
Editor: Fajria Anindya Utami

Bagikan Artikel: