Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Wajib Tahu! Tips Cegah Serangan Jantung di Usia Muda

Wajib Tahu! Tips Cegah Serangan Jantung di Usia Muda Kredit Foto: Republika

Jika Anda menderita diabetes, tekanan darah tinggi, atau kolesterol tinggi, Mohanty menyarankan untuk mengontrolnya dan berkonsultasi dengan dokter secara teratur. Jika Anda sehat dan tidak memiliki masalah di atas, berikut beberapa hal yang dapat diikuti untuk menjegah serangn jantung.

1. Aktivitas fisik secara teratur setidaknya selama 30-45 menit, lima hari sepekan. Latihan kardio, seperti bersepeda, lari, berenang, baik untuk jantung. Di sisi lain, mengangkat beban berlebih tidak direkomendasikan untuk kesehatan jantung.

“Menggunakan beban rendah, katakanlah hingga lima kilogram tidak masalah. Beban yang lebih berat dapat membantu mengembangkan massa otot, tetapi dapat memberi tekanan ekstra pada jantung Anda,” kata Mohanty.

2. Beristirahatlah sejenak dari pekerjaan, dan habiskan waktu bersama keluarga dan teman. Ingat, menonton TV tidak benar-benar dihitung sebagai istirahat karena Anda mungkin masih memikirkan pekerjaan.

3. Berhenti merokok secara total. Melakukannya setengah-setengah tidak membantu sama sekali. Anda dapat mengalami serangan jantung, bahkan jika Anda merokok satu batang dalam sehari.

4. Jaga kesehatan mental dengan baik.

5. Sertakan 250-200 gram sayuran dan buah-buahan setiap hari dalam diet Anda. Kurangi jumlah asupan garam. Gula dari minuman ringan harus benar-benar dihindari.

"Jika Anda melakukan ini, maka ada kemungkinan 95-98 persen kesehatan jantung akan terjaga," ujar Mohanty.

Baca Juga: Mudah! Gula Darah Auto Normal dengan Melakukan Beberapa Hal Sederhana Ini

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Bayu Muhardianto

Bagikan Artikel: