PT Kereta Api Indonesia (KAI) area Daop 1 Jakarta mulai mengalami peningkatan angka kedatangan penumpang sejak Rabu (4/5/2022), dimana pada hari ini Jumat (6/5/2022) terdapat sekitar 39.300 penumpang yang datang di area daop 1 Jakarta.
Kepala Humas PT KAI Daop 1 Jakarta, Eva Chairunisa mengatakan, berdasarkan data kedatangan pada masa Angkutan Lebaran untuk Daop 1 Jakarta volume penumpang datang mengalami kenaikan tertinggi pada tanggal 5 s.d 6 Mei 2022.
"Kedatangan penumpang masih mengalami peningkatan hingga 10 Mei 2022. Adapun sejak tanggal 4 s.d 6 Mei 2022 terdapat 111.700 penumpang yang tiba di Stasiun Gambir, Pasarsenen, Jatinegara, Jakarta Kota, Bekasi, dan Cikampek," ujar Eva.
Baca Juga: KAI Kembali Catatkan Antusiasme Tinggi Penumpang, Okupansi Tembus 85%
Eva mengatakan, Daop 1 Jakarta memastikan bahwa seluruh penumpang yang tiba telah memenuhi persyaratan untuk perjalanan penumpang KA karena telah dilakukan pemeriksaan di stasiun awal keberangkatan.
Sehingga pada saat tiba di stasiun tujuan penumpang tidak melalui proses pemeriksaan berkas kembali.
"Untuk memperlancar arus penumpang turun di stasiun, Daop 1 Jakarta menempatkan sejumlah petugas baik di area peron dan hall untuk membantu mengarahkan penumpang yang tiba agar tidak berkerumun di satu lokasi tertentu saat akan menunggu penjemputan," ujarnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Djati Waluyo
Editor: Fajria Anindya Utami