Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Refly Harun: Sayang Sekali kalau Tidak Mengajukan Ganjar Sebagai...

Refly Harun: Sayang Sekali kalau Tidak Mengajukan Ganjar Sebagai... Kredit Foto: Instagram/Refly Harun
Warta Ekonomi, Jakarta -

Ahli hukum tata negara Refly Harun menilai dalam analisanya sangat menyayangkan jika Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, tidak diusung oleh PDIP.

Menurutnya, dalam survei Ganjar selalu menempati 3 besar di antara calon yang digadang-gadang untuk maju calon presiden, seperti Prabowo Subianto, Anies Baswedan, dan lain sebagainya.

Baca Juga: Bukan Prabowo atau Ganjar, Pengamat Sebut PDIP Mulai Dekati Sosok Ini untuk Pilpres 2024

“Ganjar selalu digadang-gadang sebagai calon terkuat melebihi Anies Baswedan dan hanya kalah dari Prabowo Subianto,” bebernya.

Sementara, kata Refly Harun, Prabowo adalah sosok lama. “Kalau sekarang dia unggul itu hal wajar, tapi satu tahun atau dua tahun ke depan belum tentu,” urainya.

Menurutnya, Ganjar yang juga kader PDIP berasal dari rahim PDIP. Ganjar menjadi jagoan dari the ruling party sesungguhnya, Karena dia berasal dari rahim the ruling party,” jelas Refly Harun. 

Hanya saja, di internal PDIP sendiri tampak ketidaksukaan terhadap sosok Gubernur Jawa Tengah itu. “Internal PDIP sendiri, yang diwakili Puan Maharani tidak begitu suka dengan Ganjar,” bebernya.

Hal itu, kata Refly, dalam beberapa kegiatan, Ganjar tidak diundang, bahkan disindir dengan agak keras oleh koordinator PDIP di Jawa Tengah, Bambang Wuryanto atau akrab disapa Bambang Pacul maupun oleh apa Puan Maharani sendiri.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Adrial Akbar

Bagikan Artikel: