Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Said Didu Dorong Pemerintah Adakan Rapat Darurat Soal PT GNI: Adakah yang Bernyali?

Said Didu Dorong Pemerintah Adakan Rapat Darurat Soal PT GNI: Adakah yang Bernyali? Kredit Foto: Twitter/Said Didu
Warta Ekonomi, Jakarta -

Mantan Sekretaris BUMN Muhammad Said Didu berpendapat seharusnya pemerintah mengambil langkah rapat darurat terkait kasus PT Gunbuster Nickel Industry (PT GNI).

Menurutnya, PT GNI perlu menerima audit secara menyeluruh, mulai dari Izin Usaha Pertambangan (IUP), Analisis Mengenai Dampak Lingkungan Hidup (AMDAL), hingga standar Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3).

Meski begitu, nyatanya hingga sejauh ini, pemerintah tak banyak mengambil sikap soal PT GNI.

Baca Juga: Pemerintah Tak Berani Sentuh PT GNI, Said Didu: Perusahaan Ini Beroperasi di Atas Karpet Pelanggaran

Dia menduga bila PT GNI menerima audit, maka akan terbongkar berbagai aktivitas ilegal di baliknya.

"Saya pikir sudah harus ada rapat darurat antara Kementerian Ketenagakerjaan dan Kemeterian ESDM. Tapi kita lihat, adakah yang bernyali untuk melakukan itu?" kata dia, dikutip dari Youtube MSD, Jumat (3/2/2023).

Dia melanjutkan, "Kalau ada yang menyatakan [rapat darurat] dan ada yang marah, itu ketahuan."

Said Didu menyinggung PT GNI telah melakukan berbagai pelanggaran, termasuk soal keselamatan kerja. Beberapa kali perusahaan tambang ini diberitakan mengalami kasus kecelakaan kerja. Seharusnya, menurut dia, pemerintah sudah berani mengambil langkah untuk melakukan audit.

"Jadi, maksud saya, sudah saatnya melakukan langkah koreksi untuk mengetahui siapa pemain sebenarnya di balik PT GNI," pungkas dia.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Imamatul Silfia
Editor: Rosmayanti

Advertisement

Bagikan Artikel: