Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Wajib Tahu! Ini Kiat Memilih Jasa Impor Produk dari China

Wajib Tahu! Ini Kiat Memilih Jasa Impor Produk dari China Kredit Foto: Antara/Akbar Nugroho Gumay
Warta Ekonomi, Jakarta -

Dalam beberapa tahun terakhir, minat masyarakat berjualan di marketplace semakin meningkat. Hal ini tidak terlepas dari kemudahan akses internet dan perkembangan teknologi yang semakin pesat. 

Dalam menjalankan bisnis online di marketplace, salah satu kunci sukses adalah memilih jasa impor barang yang tepat, terutama jika produk yang dijual berasal dari China. 

Bukan rahasia lagi jika produk yang berasal dari Negeri Tirai Bambu ini banyak diminati pedagang karena memiliki harga yang relatif lebih murah namun kualitas dan spesifikasinya cukup mumpuni. 

Banyak pemilik online shop di Tanah Air yang kini sukses di marketplace Zerkat kemudahan dalam proses impor barang. Mereka biasanya menggunakan jasa impor barang yang resmi dan terpercaya. 

Menurut pendiri Deliverinc, Wilson, untuk mengimpor produk dari China sebenarnya tidak terlalu sulit, mengingat saat ini tersedia jasa impor barang yang menjamin kemudahan dan keamanan dalam bertransaksi. Namun demikian, pedagang harus tetap selektif memilih jasa impor ini agar tidak mengalami kerugian.

Baca Juga: Presiden Jokowi Sibuk Urus Impor Pakaian Bekas, Langsung Dibalas Netizen: Impor Beras Gimana Pak?

Berikut ini adalah kiat dari Wilson dalam memilih jasa impor barang khususnya untuk produk dari China;

Gali informasi tentang jasa impor 

Sebelum memilih jasa impor barang dari China, Wilson menyarankan untuk menggali informasi tentang jasa impor dari internet, media sosial, forum diskusi, atau rekan yang berpengalaman menggunakan jasa impor. 

“Pilih jasa impor yang memiliki reputasi baik dan bandingkan keunggulan dan kelemahan masing-masing. Layanan Deliverinc dapat dijadikan pilihan karena telah dipercaya oleh banyak pemilik online shop dari berbagai kalangan. Info mengenai jasa import China ini dapat diakses melalui situs resmi Deliverinc.co.id,” ungkap Wilson. Baca Juga: Tawarkan Konsep Market Baru, Holycow Siap Manjakan Penggemar Kuliner Bandung

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Vicky Fadil

Tag Terkait:

Advertisement

Bagikan Artikel: