Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Transaksi Pasar Tradisional Depok Sudah Digital

Transaksi Pasar Tradisional Depok Sudah Digital Kredit Foto: Antara/Muhammad Bagus Khoirunas
Warta Ekonomi, Jakarta -

Pasar-pasar tradisional di Depok mulai memperkenalkan pembayaran nontunai. Para pedagang diinstruksikan untuk menerima pembayaran secara digital. Demikian penjelasan Sekretaris Daerah Kota Depok, Supian Suri, kemarin.

Dia mengatakan pembayaran nontunai atau digital tersedia di seluruh pasar tradisional binaan Pemkot Depok untuk berbagai komoditas. “Pasar tradisional binaan Pemkot Depok menyediakan layanan pembayaran nontunai atau digital menggunakan Quick Response Code Indonesian Standard atau QRIS,” jelas Supian

Menurutnya, pembayaran digital mempermudah konsumen. Mereka tak perlu lagi membawa uang tunai. “Saat dicoba untuk tunai dan QRIS, ternyata sudah siap semua,” katanya. Karena itu, kata Supian, bagi masyarakat yang sudah terbiasa menggunakan pembayaran digital tidak perlu khawatir karena sudah difasilitasi.

Bahkan, pembayaran digital di pasar tradisional sudah terhubung dengan berbagai bank dan dompet digital. Tidak hanya pembayaran digital, bagi masyarakat yang enggan datang ke pasar tradisional, tersedia juga layanan pesan online. Dengan begitu, masyarakat dapat berbelanja kebutuhannya dari rumah.

“Masyarakat yang enggan datang ke pasar, juga bisa belanja online barang di pasar,” katanya. Sementara itu, Asisten Perekonomian dan Pembagunan Sekretariat Daerah Depok, Sidik Mulyono, menambahkan, dengan pembayaran nontunai menjadikan transaksi lebih aman. Selain itu, juga termasuk menghindari penggunaan uang palsu.

“Dengan QRIS, pembayaran dapat dilakukan semua bank dan tanpa potongan. Jadi, ini banyak manfaat, yang terutama masalah keamanan,” ucap Sidik.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Boyke P. Siregar
Editor: Boyke P. Siregar

Tag Terkait:

Advertisement

Bagikan Artikel: