Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Topas Multi Finance Incar Pembiayaan Rp 250 Miliar di Semester II 2023

Topas Multi Finance Incar Pembiayaan Rp 250 Miliar di Semester II 2023 Kredit Foto: Antara/Reno Esnir
Warta Ekonomi, Jakarta -

PT Topas Multi Finance, leasing di bawah Mayapada Group siap berekspansi dengan mengejar target pertumbuhan pembiayaan roda dua hingga Rp 70 miliar. Sedangkan untuk kendaraan besar dan alat berat ditargetkan mencapai Rp 180 miliar. Untuk mengejar target tersebut, perseroan berencana menambah 8 Kantor Selain Kantor Cabang (KSKC).

Direktur Topas Multi Finance, Hengky Susanto mengatakan penambahan KSKC ini tersebar di wilayah Jabocitabek. "Target pembiayaan untuk multiguna kendaraan roda dua di Semester II adalah Rp70 miliar,” ujar Hengky di Jakarta, Senin (17/7/2023). Baca Juga: Perluas Akses Pembiayaan, OJK Dorong UMKM Manfaatkan Securities Crowdfunding

Ia menambahkan salah satu rencana perseroan adalah dengan menambah 8 KSKC. “KSKC ini nantinya tersebar di Jabocitabek dan sudah dimulai sejak Maret 2023,” tambahnya.

Selain itu, dijelaskan lebih jauh Topas Multi Finance akan fokus juga untuk ekspansi di pembiayaan kendaraan besar dan alat berat. “Adapun dengan target di Semester II-2023 ini Rp 180 miliar (untuk kendaraan besar dan alat berat). Topas telah bekerjasama beberapa dealer dan distributor dalam menjaring debitur,” ungkapnya.

Hengky juga menjelaskan, perseroan telah memenuhi ketentuan ekuitas minimum Rp100 miliar yang dipersyaratkan  Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Sehingga tidak ada permasalahan terkait dengan ekuitas. 

“Topas sudah melakukan penambahan modal di bulan April 2023 dan telah dilakukan pencabutan sanksi peringatan ekuitas minimum Rp 100 miliar di tanggal 8 Mei 2023.” 

Topas Multi Finance telah memenuhi ketentuan Pasal 87 ayat (2) huruf b Peraturan Otoritas Jasa Keuangan Nomor 35/POJK.05/2018 tentang Penyelenggaraan Usaha Perusahaan Pembiayaan. Baca Juga: Gelontorkan Rp7.042 Miliar, MUFG dan Adira Finance Ambil Alih Saham Mandala Multifinance

Untuk informasi, salah satu pemegang saham Topas Multi Finance, yakni Jonathan Tahir telah menambah jumlah kepemilikan sahamnya. Sehingga total ekuitas per 31 Mei 2023 tercatat Rp 101,3 miliar.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Fajar Sulaiman
Editor: Fajar Sulaiman

Advertisement

Bagikan Artikel: