Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

IHSG Terimbas Sentimen Positif Global, Mirae Sekuritas Sarankan Trading Buy 3 Saham Ini

IHSG Terimbas Sentimen Positif Global, Mirae Sekuritas Sarankan Trading Buy 3 Saham Ini Kredit Foto: Antara/Akbar Nugroho Gumay
Warta Ekonomi, Jakarta -

Mirae Asset Sekuritas Indonesia memperkirakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) bergerak konsolidasi pada perdagangan Senin (17/2), dengan rentang 6.571 – 6.673 dan support di 6.475. 

"Kami melihat adanya potensi imbas positif dari perkembangan pasar global terhadap pasar di Indonesia pada perdagangan di hari pertama pekan ini. Pergerakan beberapa indikator pasar AS pada hari Jumat yang biasanya berpengaruh terhadap pasar global termasuk Indonesia mendukung potensi penguatan IHSG dan Rupiah hari ini," ungkap Mirae Asset Sekuritas Indonesia dalam risetnya. 

Indeks Dollar (DXY) pada hari Jumat (14/2) turun menjadi 106,7, pertama kalinya berada di bawah level 107 di tahun 2025 ini. Imbal hasil US treasury (UST) tenor 10 tahun turun selama dua hari berturut-turut dan ditutup pada 4,48% pekan lalu. 

Baca Juga: IHSG Berpotensi Terkoreksi, BNI Sekuritas Rekomendasikan 6 Saham untuk Trading Hari Ini

Kemudian, pada saat yang bersamaan, ekspektasi terhadap berapa kali penurunan FFR tahun ini naik menjadi 1,58 kali, setelah menyentuh level terendahnya, 1,14 kali pada hari Rabu (12/02/25) lalu.

Penjualan ritel AS turun 0,9% MoM pada bulan Januari, lebih buruk dari konsensus yang sebesar -0,2% MoM. Perkembangan yang terjadi di AS pada hari Jumat lalu kemungkinan akan berdampak positif terhadap Rupiah hari ini dan diharapkan juga akan berimbas positif kepada pasar saham.

"Apabila DXY akan tetap stabil di bawah 107 sampai penentuan BI rate pada hari Rabu (19/02/25) dan Rupiah konsisten berada di kisaran atau di bawah 16.300, maka BI, menurut kami akan kembali menurunkan BI rate sebanyak 25bps menjadi 5,5%," jelas Tim Riset Mirae Sekuritas. 

Baca Juga: Mirae Asset Bocorkan Saham Potensial Ramadan! AMRT & ICBP Jadi Pilihan Utama!

Adapun beberapa saham yang direkomendasikan untuk trading buy hari ini adalah GZCO, BMRI, dan BRMS.

GZCO

Support : 97

Resistance : 106

Target price : 116 (+14.8%)

Cut loss : 90

BMRI

Support : 5,025

Resistance : 5,350

Target price : 5,600 (+9.2%)

Cut loss : 4,700

BRMS

Support : 356

Resistance : 390

Target price : 410 (+12.6%)

Cut loss : 320

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Belinda Safitri
Editor: Belinda Safitri

Advertisement

Bagikan Artikel: