Dibayangi Aturan Trump, Isyarat Powell Berikan Harapan ke Dolar AS

Dolar Amerika Serikat (Dolar AS) mencatatkan penguatan dalam perdagangan di Kamis (20/3). Pasar nampaknya cukup optimistis menyusul keputusan arah kebijakan moneter dalam menghadapi efek kebijakan tarif di Amerika Serikat (AS).
Dilansir dari Reuters, Jumat (21/3), Indeks Dolar (DXY) yang mengukur kinerja greenback terhadap kekuatan mata uang utama global lainnya naik 0,41% menjadi 103,80.
Baca Juga: Tak Ikut Powell, Trump Dorong The Fed Pangkas Suku Bunga Amerika Serikat
Ahli Strategi Valas Global TD Securities, Jayati Bharadwaj mengatakan bahwa pasar kembali optimistis menyusul keputusan dari Federal Reserve (The Fed).
The Fed mengindikasikan tidak akan terburu-buru memangkas suku bunga lebih lanjut tahun ini, dengan mempertimbangkan ketidakpastian terkait tarif impor yang direncanakan oleh Presiden Amerika Serikat, Donald Trump.
Ketua The Fed, Jerome Powell sebelumnya menegaskan bahwa bank sentral masih berhati-hati dalam menentukan arah kebijakan moneter di tengah ketidakpastian dampak tarif terhadap perekonomian AS.
Komentar Powell dan pernyataan bank sentral mencerminkan tantangan yang dihadapi para pembuat kebijakan dalam menavigasi kebijakan tarif dari Trump. Investor kini memiliki ekspektasi kuat terkait penurunan suku bunga namun tetap waspada menjelang rencana penerapan tarif baru di 2 April 2025.
Adapun data perekonomian terbaru membantu meredakan kekhawatiran akan perlambatan pertumbuhan yang sebelumnya menekan dolar. Data terbaru menunjukkan jumlah klaim tunjangan pengangguran baru meningkat sedikit pekan lalu di Amerika Serikat.
Baca Juga: Lawan Trump, Belanda Dorong Eropa Ganti Produk Teknologi Amerika Serikat
"Sebagian besar sentimen negatif telah diperhitungkan sebelumnya, tetapi data ekonomi tidak seburuk yang dikhawatirkan pasar. Bahkan The Fed tidak terburu-buru untuk melonggarkan kebijakan lagi," kata Bharadwaj.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Aldi Ginastiar
Tag Terkait:
Advertisement