Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Trump Jadi Sorotan, Bursa Eropa Sambut Baik Pengecualian Tarif

Trump Jadi Sorotan, Bursa Eropa Sambut Baik Pengecualian Tarif Kredit Foto: Istimewa
Warta Ekonomi, Jakarta -

Bursa Eropa ditutup menguat tajam dalam perdagangan di Senin (14/4). Sentimen pasar membaik menyusul pengumuman pengecualian tarif dari Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump.

Dilansir dari Reuters, Selasa (15/4), Indeks Stoxx 600 naik 2,7% ke level 499,89. Capaian ini menjadi kenaikan harian terbesar dalam beberapa pekan terakhir setelah ketidakpastian akibat perang dagang sempat mengguncang pasar global.

Baca Juga: Tarik-ulur Trump, Dolar Melemah Akibat Ketidakpastian Tarif AS

Presiden Wells Fargo Investment Institute, Darrell Cronk mengatakan pasar menyambut baik pengumuman  pengecualian tarif untuk smartphone, komputer, dan sejumlah barang elektronik lainnya dari Trump.

“Pasar tampaknya mencari pijakan yang lebih stabil dan mengharapkan perubahan arah yang lebih luas dalam kebijakan tarif dan perdagangan,” ujar Cronk.

Pengecualian tarif ini memberikan angin segar bagi investor yang selama ini khawatir akan dampak jangka panjang dari perang dagang terhadap pertumbuhan global dan keuntungan perusahaan.

Namun, Cronk mengingatkan bahwa tarif untuk sektor semikonduktor akan diumumkan dalam waktu dekat. Selain itu, keputusan lebih lanjut mengenai produk elektronik lainnya, termasuk ponsel, masih dalam pertimbangan dari AS.

Baca Juga: Optimisme Warnai Bursa Asia, Jepang Segera Negosiasikan Soal Tarif ke Donald Trump

“Permasalahan yang dihadapi pasar saat ini adalah ketidaksesuaian antara tujuan geopolitik jangka panjang dan dampak ekonomi serta pasar jangka pendek dari Trump,” jelas Cronk..

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Aldi Ginastiar

Tag Terkait:

Advertisement

Bagikan Artikel: