Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Global Connections
Otomotif
Energi
Meet The Leaders
Indeks
Video
About Us
Social Media

Harga Emas Stabil Jelang Rilis Data Nonfarm Payrolls AS

Harga Emas Stabil Jelang Rilis Data Nonfarm Payrolls AS Kredit Foto: Istimewa
Warta Ekonomi, Jakarta -

Harga emas dunia stabil pada perdagangan di Kamis (8/1). Investor menunggu rilis data nonfarm payrolls untuk mendapatkan petunjuk arah kebijakan moneter dari Federal Reserve (The Fed) Amerika Serikat (AS).

Dilansir dari Reuters, Jumat (9/1), Spot gold tercatat tidak berubah di US$4.452,64. Sementara kontrak emas berjangka sedikit turun ke US$4.460,70.

Baca Juga: HSBC: Harga Emas Berpotensi Tembus US$5.000

Logam mulia lainnya mengalami penurunan. Silver spot turun sekitar 3,2% ke US$75,64, platinum turun 2,3% ke US$2.253,91 dan palladium turun 1,1% ke US$1.745.

Tekanan penurunan pada emas dan perak sebagian dipicu oleh rebalancing tahunan Bloomberg Commodity Index. Ia merupakan sebuah penyesuaian periodik bobot komoditas untuk mencerminkan kondisi pasar yang biasanya berdampak pada arus perdagangan logam mulia dalam jangka pendek.

“Tekanan kemungkinan akan berlanjut dalam beberapa sesi ke depan pada emas dan perak saat indeks komoditas itu disesuaikan,” kata RJO Futures Senior Market Strategist, Bob Haberkorn.

Investor kini menunggu data nonfarm payrolls yang akan dirilis akhir pekan ini, di mana tingkat pengangguran diperkirakan menurun ke 4,5%. Pasar saat ini telah memperhitungkan kemungkinan dua kali pemangkasan suku bunga oleh Federal Reserve.

Baca Juga: Gandeng Grup Astra, MNC Energy (IATA) Mulai Operasi Tambang Batu Bara di Sumsel

Emas sendiri biasanya mendapat dukungan ketika ekspektasi suku bunga turun karena tidak memberikan imbal hasil (non-yielding asset), namun sementara ini volatilitas pasar masih tinggi karena menunggu data tenaga kerja utama tersebut. 

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Aldi Ginastiar

Tag Terkait:

Advertisement

Bagikan Artikel: