Microsoft Corp mengatakan pihaknya akan kembali memangkas sekitar 2.850 pekerja selama 12 bulan ke depan sehingga total yang direncanakan untuk pemutusan hubungan kerja tersebut mencapai 4.700 atau sekitar empat persen dari tenaga kerjanya.
Mengutip Reuters di Jakarta, Senin (1/8/2016) perusahaan mengatakan pada Mei akan memangkas 1.850 pekerja di bisnis smartphone, utamanya di Finlandia.
Microsoft telah membeli Nokia di tahun 2014 dalam upaya penyelamatan produsen handphone itu. Tujuannya untuk mengambil pemimpin pasar Apple Inc dan Samsung Electronics Co Ltd.
CEO Satya Nadella telah berjuang sejak memimpin perusahaan sejak dua bulan sebelum kesepakatan ditutup. Per 30 Juni, Microsoft tercatat memiliki sekitar 114.000 karyawan di seluruh dunia.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Cahyo Prayogo
Tag Terkait: