- Home
- /
- Kabar Finansial
- /
- Bursa
Dana Amin dan Agus Surya Bakti Merapat, Saham Antam Kok Gak Kinclong?
Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) PT Aneka Tambang Tbk (Antam) memutuskan pergantian dua pimpinan utama dalam perusahaan tambang tersebut. Dua nama yang dimaksud tidak lain adalah Dana Amin sebagai Direktur Utama Antam dan Agus Surya Bakti sebagai Komisaris Utama Antam.
Baca Juga: Berkat Tangan Dingin Erick Thohir, Dana Amin dan Agus Surya Bakti Jadi Bos Baru Antam!
Perombakan pengurus dalam tubuh Antam tidak terlepas dari wewenang Kementerian BUMN, di mana Antam sebagai entitas anak usaha dari PT Asahan Alumunium Indonesia (Inalum) menjadi salah satu target gebrakan dari Erick Thohir.?
Sayangnya, kabar tersebut belum berdampak signifikan terhadap pergerakan saham Antam di bursa. Melansir dari RTI, dalam beberapa hari terakhir, saham bersandi ANTM itu tengah meredup dengan akumulasi koreksi sebesar -0,60% dalam sepekan terakhir.?
Baca Juga: Trump Dimakzulkan DPR AS: Dolar AS Gak Bisa Semena-Mena, Rupiah Merana!
Saham ANTM terpantau melemah selama dua hari berturut-turut di pekan ini, yakni pada Selasa (17/12/2019) sebesar -0,58% ke level Rp860 dan Rabu (18/12/2019) sebesar -3,49% ke level Rp830. Koreksi saham tersebut pun sempat berlanjut pada perdagangan bursa Kamis (19/12/2019), di mana harga saham ANTM jatuh ke level terendah di angka Rp825 per saham.
Faktor?profit taking?menjadi alasan utama yang membuat saham ANTM terus melandai sepanjang perdagangan hari ini hingga harus ditutup stagnan pada level Rp830 per saham di akhir sesi I. Bursa mencatat, dalam setengah hari saja, asing telah mencairkan keuntungan jual atas saham ANTM senilai Rp2,64 miliar.
Sejumlah 21,81 juta saham ANTM diperdagangkan sebanyak 1.960 kali dengan catatan nilai transaksi harian sebesar Rp18,19 miliar.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Lestari Ningsih
Editor: Lestari Ningsih