Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Mantap! Investor Kelas Kakap, Warren Buffet Jual Saham Apple Rp109 Triliun!

        Mantap! Investor Kelas Kakap, Warren Buffet Jual Saham Apple Rp109 Triliun! Kredit Foto: Investors
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Investor kelas kakap Warren Buffett baru saja menjual saham Apple senilai lebih dari Rp109,3 triliun (USD800 juta) pada kuartal terakhir. Melalui Berkshire Hathaway, ia memangkas saham di Apple karena beberapa alasan.

        Berkshire Hathaway diketahui memiliki 5,4% saham Apple senilai Rp984,3 triliun (USD72 miliar). Pemangkasan tersebut disinyalir karena ingin mendiversifikasikan kepemilikan Berkshire di iPhone. Mengingat iPhone menyumbang hampir 30% dari portfolionya.

        Baca Juga: Gagal Masuk Harvard, Ini Deretan Fakta Warren Buffett yang Jarang Diketahui

        Melansir dari Business Insider di Jakarta, Selasa (18/2/2020), Berkshire ingin menjual setelah saham Apple melonjak tinggi hingga kuartal ketiga terakhir, dari sekitar USD219 menjadi USD294. Hal ini ketika mereka menjual 3,7 juta saham Apple yang menjaring antara Rp110,1 tririliun (USD806 juta) dan hampir Rp150,3 triliun (USD1,1 miliar).

        Buffett tak mungkin untuk menjual sejumlah besar saham Apple-nya dalam waktu dekat, mengingat preferensi untuk investasi jangka panjang. Ia juga tidak mungkin membeli lebih banyak.

        Oracle of Omaha menyatakan menolak keras untuk membeli saham Apple ketika diperdagangkan pada 175 setahun lalu.?

        "Jika lebih murah kami akan membelinya," kata Oracle of Omaha.

        Saham Apple kini telah meroket lebih dari 85% menjadi 325 sejak saat itu , meningkatkan kapitalisasi pasar Apple menjadi lebih dari Rp1.913 triliun (USD1,4 triliun).

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Fajria Anindya Utami
        Editor: Fajria Anindya Utami

        Bagikan Artikel: