Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Tetap Sehat dengan Menjaga Berat Badan saat Kumpul Bersama Teman

        Tetap Sehat dengan Menjaga Berat Badan saat Kumpul Bersama Teman Kredit Foto: Unsplash
        Warta Ekonomi -

        Bagian tersulit tentang menurunkan berat badan adalah mengendalikan hasrat. Sebagian orang yang berdiet dan melakukan olahraga teratur masih kewalahan mengontrol keinginan mereka untuk menyantap ini-itu.

        Alhasil, usaha penurunan berat badan mereka pun buyar. Upaya itu juga menjadi lebih sulit ketika orang-orang di sekitar memaksa untuk makan seperti tidak ada hari esok.

        Baca Juga: Dua Minuman Ini Bisa Tekan Risiko Kematian Pengidap Diabetes

        Dikutip dari Times of India pada Rabu (6/10), kumpul bareng teman-teman bisa menjadi hal yang menantang bagi orang yang sedang dalam rencana penurunan berat badan. Berikut adalah beberapa tips untuk menghindari makan yang tidak perlu saat keluar rumah:

        1. Jangan keluar dengan perut kosong

        Cara terbaik untuk menghindari junk food perusak diet adalah dengan menjaga diri tetap kenyang. Jika Anda sudah merasa kenyang, bahkan makanan yang paling menggoda pun tidak akan membuat luluh. 

        Baca Juga: Ngeri! Ini Efek Konsumsi Makanan Cepat Saji, Bisa Memicu Diabetes?

        Jadi, lain kali ketika Anda keluar untuk makan malam, pesta, atau bertemu teman, isi perut sebelum berangkat. Ingat, orang cenderung kehilangan kendali nafsu makan saat lapar.

        2. Fokus makan protein

        Jika tidak ada pilihan dan Anda perlu makan sesuatu, fokuslah pada protein yang tidak digoreng. Anda dapat memilih ayam atau tahu. 

        Pilih makanan yang dipanggang atau dikukus. Tambahkan saus pedas agar Anda tidak menyantapnya terlalu banyak. Saus penuh dengan kalori dan karenanya paling baik dikonsumsi dalam jumlah sedang.

        3. Tidak konsumsi alkohol

        Jauhi alkohol. Minuman beralkohol dapat merusak semua kerja keras yang telah Anda lakukan selama berhari-hari untuk menjaga berat badan.

        Baca Juga: Ngeri! Kesehatan Bisa Terancam Jika Megonsumsi Vitamin D Berlebihan, Hal Ini karena…

        Minum alkohol akan menghambat latihan Anda pada hari berikutnya.  Anda dapat minum air, soda, atau limun untuk menghentikan diri dari minum alkohol.

        4. Tidak makan kentang goreng

        Kentang goreng dapat mengganggu keseimbangan makro Anda.  Lemak dan karbohidrat ekstra dalam kentang goreng akan membebani dengan ribuan kalori ekstra. Sebagai gantinya, pilih salad yang akan membuat kenyang lebih cepat.

        5. Bawa makanan buatan sendiri

        Jangan malu untuk membawa bekal dari rumah. Ini adalah trik penyelamat, terlebih ketika kebanyakan restoran menawarkan makanan sarat kalori.

        6. Hitung kalori

        Ketika berdiet, orang masih bisa makan apa saja. Syaratnya, hitung kalori terlebih dahulu.

        Baca Juga: Apa Itu Neuropati Diabetik?

        Orang yang berencana membatasi asupan hariannya 2.000 kalori, misalnya, bisa makan 800 kalori sepanjang hari. Mereka dapat mencukupi sisa kebutuhan kalorinya saat ada perjamuan atau makan bersama.

        Dada ayam seberat 200 gram akan mengandung sekitar 250 kalori.  Ketika ditambahkan bumbu, nilai gizinya tidak akan menghasilkan lebih dari 300 kalori

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Bayu Muhardianto

        Bagikan Artikel: